Breaking News

Radio Player

Loading...

KPRI Istiqamah Kemenag Parepare Raih Penghargaan pada Harkopnas ke-77 Tingkat Sulsel

Rabu, 18 September 2024

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Selayar,DNID.co.id – Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Istiqamah Kantor Kementerian Agama Kota Parepare mendapat penghargaan dari Gubernur Sulawesi Selatan sebagai salah satu koperasi yang melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tercepat selama 3 tahun berturut-turut.

KPRI Istiqomah menempati urutan kedua dari 6 koperasi se-Sulsel yang mendapat penghargaan tersebut yang diserahkan oleh Pj. Gubernur Sulsel, Prof. Zudan Arif Fakhrulloh pada puncak acara Peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-77 Tingkat Provinsi Sulsel yang diselenggarakan di Lapangan Pemuda, Kota Benteng, Kabupaten Kepulauan Selayar,Sulawesi Selatan, Sabtu malam, (14/9/2024).

Acara ini dihadiri Deputi Perkoperasian Kementerian Koperasi dan UKM Ahmad Zabadi, Ketua Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) yang diwakili Agung Sujatmoko, Ketua Dekopin Provinsi Sulsel Asrullah, serta Bupati dan Wali Kota se Sulsel atau yang mewakili.

ads

Hadir Kepala Kantor Kemenag Kota Parepare, H. Fitriadi selalu Dewan Pembina KPRI Istiqamah ​​​yang menerima langsung penghargaan. Hadir pula Ketua KPRI Istiqamah yang juga merupakan Kasi Bimas Islam Kantor Kemenag Kota Parepare, H. Muh. Amin serta Bendahara KPRI Istiqamah yakni Penzawa, Rifdaningsi. Hadir pula Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Parepare beserta Jajaran dan Ketua Dekopinda Kota Parepare.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rasa syukur dan bahagia diungkapkan Kakan Kemenag Parepare usai menerima penghargaan. Menurutnya, penghargaan ini buah dari kerja sama yang baik antara pengurus dan anggota selama ini.

“Pada Harkopnas ke-77 tahun ini, KPRI Istiqamah mendapatkan penghargaan di tingkat provinsi sebagai koperasi tercepat dalam melaksanakan RAT selama 3 tahun berturut-turut. KPRI Istiqamah menempati urutan kedua karena ada 3 koperasi yang melaksanakan RAT pada tanggal 3 Januari,”ungkapnya.

Ia menyebut penghargaan ini merupakan prestasi yang luar biasa karena KPRI Istiqomah dapat mengungguli ratusan koperasi yang ada di Sulsel.

Ia pun berharap KPRI Istiqamah dapat mempertahankan prestasi ini dan bahkan dapat ditingkatkan lagi ke depannya. “Prestasi ini kita dapatkan berkat sinergitas dan pola kerja sama yang baik antara pengurus dan anggota koperasi. Semoga penghargaan ini menjadi motivasi untuk dapat mempertahankan prestasi ini dan bahkan lebih ditingkatkan lagi ke depannya,”harapnya.

Dengan adanya penghargaan ini, tidak menutup kemungkinan KPRI Istiqamah akan mendapat kunjungan dari koperasi lain untuk melakukan studi banding olehnya itu Kakan Kemenag barharap kesiapan pengurus dan anggota akan adanya kunjungan tersebut.

Adapun enam koperasi yang mendapat penghargaan sebagai koperasi tercepat melaksanakan RAT yakni:

1. KPRI Progresif Kabupaten Sopeng
2. KPRI Istiqamah Kota Parepare
3. KPN Bahari PIP Makassar
4. Koperasi Konsumen Nyaman, Manfaat, Amanah
5. Koerasi Simpan Pinjam Marendeng
6. Koperasi CU Sauan Sibarrung (CU-SS).

Editor : Redaksi Sulawesi Selatan

Berita Terkait

Prabowo Lantik Komisi Reformasi Polri, Jimly Asshiddiqie Ditunjuk sebagai Ketua
Harga Beras Stabil! Polres Luwu Bersama Tim Satgas Pangan Turun ke Pasar untuk Pengawasan
Dekranasda Kota Makassar Gelar Capacity Building bagi Perajin dalam Makassar Craft Expo 2025
Satlantas Polres Bone Gandeng Dinas Pendidikan, Gempur Kecelakaan Pelajar Lewat Edukasi Tertib Lalu Lintas
DPM UNIMEN Sukses Gelar Pemilihan Presiden Mahasiswa ,Terobosan  Baru Internal Organisasi  Kampus Ungu
Gerak Cepat Tim Pegasus Polres Jeneponto Ungkap Kasus Pencurian Sepeda Motor
Kemenko PM Apresiasi Upaya Pengentasan Kemiskinan dan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem di Gowa
Ketua Umum PP Pemuda Hidayatullah Sebut Gugatan Mentan ke Tempo Sebagai Uji Akuntabilitas Publik
Berita ini 43 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 18:54 WITA

Prabowo Lantik Komisi Reformasi Polri, Jimly Asshiddiqie Ditunjuk sebagai Ketua

Sabtu, 8 November 2025 - 01:27 WITA

Harga Beras Stabil! Polres Luwu Bersama Tim Satgas Pangan Turun ke Pasar untuk Pengawasan

Jumat, 7 November 2025 - 22:24 WITA

Dekranasda Kota Makassar Gelar Capacity Building bagi Perajin dalam Makassar Craft Expo 2025

Jumat, 7 November 2025 - 21:39 WITA

Satlantas Polres Bone Gandeng Dinas Pendidikan, Gempur Kecelakaan Pelajar Lewat Edukasi Tertib Lalu Lintas

Jumat, 7 November 2025 - 21:24 WITA

DPM UNIMEN Sukses Gelar Pemilihan Presiden Mahasiswa ,Terobosan  Baru Internal Organisasi  Kampus Ungu

Jumat, 7 November 2025 - 20:17 WITA

Gerak Cepat Tim Pegasus Polres Jeneponto Ungkap Kasus Pencurian Sepeda Motor

Jumat, 7 November 2025 - 00:21 WITA

Kemenko PM Apresiasi Upaya Pengentasan Kemiskinan dan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem di Gowa

Kamis, 6 November 2025 - 19:54 WITA

Ketua Umum PP Pemuda Hidayatullah Sebut Gugatan Mentan ke Tempo Sebagai Uji Akuntabilitas Publik

Berita Terbaru

Kriminal Hukum

Konflik di Perbatasan Layang dan Lembo Memasuki Babak Baru.

Sabtu, 8 Nov 2025 - 14:42 WITA