Breaking News

Radio Player

Loading...

RN Klarifikasi Dugaan Penggelapan 200 Ton Timah

Jumat, 7 Maret 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

PANGKALPINANG,DNID.CO.ID – RN, warga Bangka Belitung, membantah keterlibatannya dalam dugaan penggelapan 200 ton balok timah milik PT Tinindo Inter Nusa (TIN). Ia menegaskan hanya berperan sebagai fasilitator atas permintaan Syahfitri Indah Wuri, istri simpanan Hendri Lie (HL), yang disebut sebagai beneficial owner PT TIN.

Klarifikasi tersebut disampaikan RN di Sekretariat Kantor Berita Online (KBO) Babel, Kamis malam (6/3/2025), didampingi rekannya, IM. Kehadiran mereka diterima Penanggung Jawab KBO Babel Rikky Fermana dan Wakil Kepala KBO Babel Ryan Augustus Prakasa.

Hanya Fasilitator Penggalian

ads

RN mengungkapkan perannya bermula saat Syahfitri meminta bantuan menggali kembali sisa 80 ton balok timah di smelter PT TIN melalui perantara CA dan MI. RN kemudian menghubungi WN, operator ekskavator, untuk melaksanakan pekerjaan pada 15 Desember 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya hanya menghubungkan WN dan mengawal penggalian. Saya tidak tahu timah itu akan dijual ke siapa,” ujar RN.

Ia menegaskan tidak terlibat dalam penjualan balok timah maupun aliran dana dari hasil penjualan tersebut.

Korban Kelicikan

WN dijanjikan upah Rp 1 miliar oleh Syahfitri, namun hingga kini belum menerima pembayaran penuh. RN mengaku terkejut saat Syahfitri meminta sisa pembayaran ditanggung olehnya.

“Kami ini korban kelicikan istri bos. Dia yang atur semuanya, tapi kami yang dituduh,” kata RN.

Kasus ini menjadi perhatian publik karena timah tersebut seharusnya masuk dalam daftar aset sitaan Kejaksaan Agung RI terkait kasus korupsi tata kelola timah senilai Rp 271–300 triliun.

Pihak berwenang diharapkan segera mengusut tuntas kasus ini untuk mengungkap dalang sebenarnya di balik penggelapan aset tersebut.

Penulis : Zen

Editor : REDAKSI DNID.CO.ID BABEL

Sumber Berita : KBO BABEL

Berita Terkait

Dorong Penguatan Moral dan Moderasi Beragama untuk Generasi Muda di Era Media Sosial, Bupati Torut Frederik Bilang Ini
Tolak PHK Sepihak, Eks Pegawai PD Pasar Makassar Duduki Kantor Perusahaan
BK DPRD Jeneponto Bergerak Usai Wakil Ketua Dilaporkan Dugaan Nikah Siri dan Menghamili Istri Orang
Oka Pamit, Mikel Ambil Alih Kendali SAR Pangkalpinang
Ayah Tiri Mengamuk, Pisau Berkarat Tertancap Perut
Momentum HUT PGRI ke-80, Bupati  Bulukumba Luncurkan Koperasi Lentera Merah Putih
Momentum HUT PGRI ke-80, Bupati  Bulukumba Luncurkan Koperasi Lentera Merah Putih
Oknum Jaksa di Bantaeng Diduga Berbohong dan Catut Nama Hakim, Begini Kronologinya
Berita ini 57 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 05:55 WITA

Dorong Penguatan Moral dan Moderasi Beragama untuk Generasi Muda di Era Media Sosial, Bupati Torut Frederik Bilang Ini

Jumat, 28 November 2025 - 05:51 WITA

Tolak PHK Sepihak, Eks Pegawai PD Pasar Makassar Duduki Kantor Perusahaan

Kamis, 27 November 2025 - 13:45 WITA

BK DPRD Jeneponto Bergerak Usai Wakil Ketua Dilaporkan Dugaan Nikah Siri dan Menghamili Istri Orang

Kamis, 27 November 2025 - 08:42 WITA

Oka Pamit, Mikel Ambil Alih Kendali SAR Pangkalpinang

Kamis, 27 November 2025 - 08:25 WITA

Ayah Tiri Mengamuk, Pisau Berkarat Tertancap Perut

Kamis, 27 November 2025 - 01:09 WITA

Momentum HUT PGRI ke-80, Bupati  Bulukumba Luncurkan Koperasi Lentera Merah Putih

Kamis, 27 November 2025 - 01:03 WITA

Momentum HUT PGRI ke-80, Bupati  Bulukumba Luncurkan Koperasi Lentera Merah Putih

Rabu, 26 November 2025 - 18:19 WITA

Oknum Jaksa di Bantaeng Diduga Berbohong dan Catut Nama Hakim, Begini Kronologinya

Berita Terbaru

Pertanian

Gowa Target Jadi Lumbung Pangan Mandiri Sulawesi Selatan

Jumat, 28 Nov 2025 - 20:55 WITA

Kriminal Hukum

Balita Nyaris Dibuang ke Kanal Berhasil Diselamatkan Polisi

Jumat, 28 Nov 2025 - 18:43 WITA