Breaking News

Radio Player

Loading...

Brimob Beri Bantuan Bencana, Sebagai Wujud Bhakti Brimob Terhadap Masyarakat

Selasa, 22 Desember 2020

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Makassar, BERITAQ.COM
Curah hujan di Kota Makassar semakin meningkat mengakibatkan beberapa tempat di Kota Makassar tergenang air.Hal tersebut menjadi perhatian Komandan Batalyon A Pelopor AKBP Darminto, S.Sos sehingga kembali menurunkan Tim Patroli SAR menuju ke Lokasi tersebut tepatnya Blok 10 Jalan Biola 13 Antang, Kota Makassar. Selasa, ( 22/12/20 ).

Kali ini tim SAR Batalyon A Pelopor dipimpin langsung Komandan Batalyon A Pelopor AKBP Darminto, S.Sos bersama Indonesia Off-Road Federation (IOF) Makassar.
Selain mendatangi wilayah yang terkena banjir, Tim gabungan ini juga memberikan bantuan kepada warga yang terkena dampak banjir.

Saat ditemui Komandan Batalyon A Pelopor AKBP Darminto mengatakan Tim Siaga SAR ini bertujuan selain bentuk pelayanan kepada masyarakat dalam bentuk dukungan moril serta antisipasi bencana, juga memberikan rasa aman dan nyaman

ads

“Kali ini kami bersama dari teman – teman IOF Makassar, kami sengaja datang ke sini sebagai bentuk perhatian kami kepada warga yang tekena musibah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat pengecekan, SAR Brimob Batalyon A Pelopor juga membantu warga masyarakat yang membutuhkan bantuan dilokasi yang terkena banjir.” Ujar Darminto.

Selain menyiapkan Tim yang akan bertugas membantu masyarakat. Jajaran Batalyon A Pelopor juga menyiapkan Perahu Penyelamat yang terbuat dari Jerigen yang dirancang khusus untuk segala kondisi serta kendaraan dapur lapangan yang siap menyuplai makanan.

“Kami juga menyiapkan perahu yang terbuat dari Jerigen yang dapat digunakan di lokasi yang mana perahu karet tidak dapat memasuki lokasi dan kami juga menyiapkan unit kendaraan Dapur lapangan yang nantinya akan menyupalai makanan apabila dibutuhkan. ” Tegas Darminto.

Perwira berpangkat dua melati itu menerangkan kegiatan patroli pemantauan ini adalah perintah langsung Dansat Brimob Polda Sulsel Kombes Pol Muhammad Anis PS, S.I.K.,M.Si untuk menghadirkan Negara ditengah – tengah masyarakat dan sebagai wujud Bhakti Brimob Untuk Masyarakat.

“lni juga merupakan bentuk kesiapsiagaan Satuan dalam rangka tanggap bencana alam di wilayah Kota Makassar agar setiap warga masyarakat bisa merasa aman dan nyaman.” terang Darminto

Darminto menambahkan, “ Satuan Brimob Polda Sulsel akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat melalui kegiatan patroli daerah rawan bencana oleh Tim SAR, kami akan terus tingkatkan kegiatan rutin ini sehingga segala macam kemungkinan bisa diambil langkah antisipasi saat bencana terjadi”, tutupnya.(Andy.S/Red)

Berita Terkait

Momentum Hari Guru Nasional, Guru,APH dan LSM dapat Penghargaan dari Bupati Maros 
Satlantas Polres Bima: Terima Kasih Guru Atas Dedikasinya
Pemkot Makassar Kawal Aspirasi Masyarakat Jadi Pondasi Program Prioritas 2026
Pemda Gowa Dorong Percepatan Transformasi Tata Kelola Guru
Sat Polairud Polres Luwu Edukasi Nelayan: Laut Aman, Nelayan Selamat, Ekosistem Terjaga
BBM Subsidi Langka di Jeneponto, SPBU Bulo-Bulo Diduga Dipenuhi Jeriken Pelangsir
Lamasi Darurat Jalan : 5 KM Rusak Parah, Warga Tagih Janji
Polda Babel Tingkatkan Status Kasus Korupsi Hibah KONI Bangka Barat ke Penyidikan
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 26 November 2025 - 01:01 WITA

Momentum Hari Guru Nasional, Guru,APH dan LSM dapat Penghargaan dari Bupati Maros 

Selasa, 25 November 2025 - 23:30 WITA

Satlantas Polres Bima: Terima Kasih Guru Atas Dedikasinya

Selasa, 25 November 2025 - 22:44 WITA

Pemkot Makassar Kawal Aspirasi Masyarakat Jadi Pondasi Program Prioritas 2026

Selasa, 25 November 2025 - 22:26 WITA

Pemda Gowa Dorong Percepatan Transformasi Tata Kelola Guru

Selasa, 25 November 2025 - 19:55 WITA

BBM Subsidi Langka di Jeneponto, SPBU Bulo-Bulo Diduga Dipenuhi Jeriken Pelangsir

Selasa, 25 November 2025 - 19:15 WITA

Lamasi Darurat Jalan : 5 KM Rusak Parah, Warga Tagih Janji

Selasa, 25 November 2025 - 13:53 WITA

Polda Babel Tingkatkan Status Kasus Korupsi Hibah KONI Bangka Barat ke Penyidikan

Selasa, 25 November 2025 - 01:57 WITA

Jejak Dendam Mantan Kekasih Bongkar Aib di Medsos

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Satlantas Polres Bima: Terima Kasih Guru Atas Dedikasinya

Selasa, 25 Nov 2025 - 23:30 WITA

Serba-Serbi

Pemda Gowa Dorong Percepatan Transformasi Tata Kelola Guru

Selasa, 25 Nov 2025 - 22:26 WITA