Breaking News

Radio Player

Loading...

Dengan Bansos PKH, Anak KPM Bisa Rutin Minum Obat

Sabtu, 9 Januari 2021

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Karawang, BeritaQ.com Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dari Kabupaten Karawang, Mumun Maemunan (52 th) menerima bantuan tunai PKH karena memiliki kategori anak Disabilitas, ia mengaku bantuan PKH dimanfaatkan untuk keperluan anaknya yang Disablitas.

“Bantuan untuk obat-obat ringan, biaya home schooling, pulsa juga untuk belajar online. Kebutuhan untuk anak perempuan juga, kan udah gadis dia”, ungkap Mumun.

Mumun yang memiliki dua anak semuanya Disablitas tersebut mengaku menerima bantuan PKH dari tahun 2016. “Cuma saya berpikir seperti ini andainya saya nggak ada, ini gimana anak saya nanti”, tuturnya.

ads

Dimasa pandemi covid 19 ini, bantuan tunai PKH sangat dirasakan dalam membantu perekonomian keluarga dan untuk mencukupi berbagai kebutuhan lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya berterimakasih sekali walaupun saya itu ibu sambungnya. Saya merasa dalam kondisi ekonomi seperti ini ada bantuan seperti ini apalagi anak – anak yang butuh perhatian khusus, adanya Bantuan PKH saya berterimakasih sekali, sangat terbantu lah”, katanya sambal meneteskan air mata.

Lebih lanjut Mumun mengatakan bahwa memiliki anak Disabilitas membutuhkan perlakuan yang beda dan biaya yang banyak.

“Jujur kebutuhannya kan lain, perlakuannya juga lain, kita dituntut punya biaya yang banyak. Dengan kondisi seperti ini jangankan hidup dengan biaya banyak, yang hidup normal saja susah”, katanya sambal menyeka air mata.

Alhamdulillah, lanjutnya dengan ada PKH minimal kita diringankan. Terutama obat khusus yang dibutuhkan bisa terpenuhi dengan adanya bantuan PKH ini, sehingga anak tidak terputus minum obat.

Seperti diketahui bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi meluncurkan program bantuan tunai se-Indonesia tahun 2021 pada Senin (4/1/2021) di Istana Negara.

Peluncuran program bantuan tunai se-Indonesia 2021 dihadiri oleh sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju dan masyarakat penerima bantuan sosial, baik yang hadir secara langsung di Istana Negara maupun yang hadir secara virtual.

Untuk memastikan bantuan tunai PKH tepat sasaran dan tepat jumlah, Direktur Jaminan Sosial Keluarga Rachmat Koesnadi meninjau penyaluran bantuan di beberapa daerah di Jawa Barat antara lain Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bogor, Kota Bekasi dan Kabupaten Karawang.

Menurut Rachmat hal ini untuk menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo terkait dengan peluncuran bantuan tunai Program Keluarga Harapan tahap kesatu.

“Nah ini kami ingin melihat memonitoring pelaksanaan penyalurannya
yang dilakukan oleh himbara khususnya untuk para penyandang disabilitas dan lansia”, katanya.

Pihak himbara, lanjutnya harus mendatangi KPM nya untuk disampaikan bantuannya ke yang bersangkutan di lokasi masing-masing di rumahnya masing-masing.

Humas Ditjen. Perlindungan dan Jaminan Sosial*
*Kementerian Sosial RI/(Andy.S)

Simpan Gambar:

Berita Terkait

Bupati Takalar Komitmen Tingkatkan Kualitas Layanan Publik
Pelantikan Panitia PTSL 2026, Bupati Gowa Tekankan Integritas dan Profesionalisme
Tim Gabungan Bongkar Pesta Sabu di Bangka Selatan
Pastikan Kamseltibcarlantas, Polres Bulukumba Aktif Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas Pagi
Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026
Pastikan Kesiapan Program MBG,Kapolsek Biringkanaya dan Lurah Paccerakkang Testi Food SPPG Nusantara 008
Usai Viral Pemberitaan Dugaan STNK Palsu di Samsat Makassar, Oknum EQ: Saya akan Lawan Media
Biddokkes Polda Sulsel Serahkan 7 Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 kepada Keluarga
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 20:41 WITA

Bupati Takalar Komitmen Tingkatkan Kualitas Layanan Publik

Senin, 26 Januari 2026 - 19:01 WITA

Tim Gabungan Bongkar Pesta Sabu di Bangka Selatan

Senin, 26 Januari 2026 - 10:36 WITA

Pastikan Kamseltibcarlantas, Polres Bulukumba Aktif Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas Pagi

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:05 WITA

Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:00 WITA

Pastikan Kesiapan Program MBG,Kapolsek Biringkanaya dan Lurah Paccerakkang Testi Food SPPG Nusantara 008

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:39 WITA

Usai Viral Pemberitaan Dugaan STNK Palsu di Samsat Makassar, Oknum EQ: Saya akan Lawan Media

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:15 WITA

Biddokkes Polda Sulsel Serahkan 7 Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 kepada Keluarga

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:10 WITA

Doa Bersama Tutup Operasi SAR Pesawat ATR di Sulsel, Kepala Basarnas: Ini Tugas Kemanusiaan

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Bupati Takalar Komitmen Tingkatkan Kualitas Layanan Publik

Senin, 26 Jan 2026 - 20:41 WITA