Breaking News

Ponpes Mambaul Ihsan, Gerakan Santri Bermasker di Kecamatan Ujungpangkah – Polres Gresik

Selasa, 2 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polsek Ujungpangkah berbagi masker ke ponpes dengan harapan bisa memutus mata rantai Covid-19

Polsek Ujungpangkah berbagi masker ke ponpes dengan harapan bisa memutus mata rantai Covid-19

Bikin Website Murah

BeritaQ.com, Gresik – Guna mendukung gerakan santri bermasker yang dicanangkan oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Nico Afinta, S.I.K, S.H., M.H., Polsek Ujungpangkah Polres Gresik  membagikan 250 masker bagi santri yang ada di Ponpes Kecamatan Ujungpangkah Gresik. Selasa, (02/03/21).

Kepala Kepolisian Polres Gresik AKBP Arief Fitrianto melalui Kapolsek Ujungpangkah AKP Sujito S.H., mengatakan, pembagian masker selain dilaksanakan di tingkat Polres juga dilaksanakan oleh seluruh Polsek jajaran termasuk Polsek Ujungpangkah Polres Gresik. Sasarannya adalah santri yang berada di pondok pesantren di masing-masing wilayah juga kampung binaan.

Kapolsek Ujungpangkah AKP Sujito S.H., menuturkan Program Gerakan Santri Bermasker merupakan salah satu upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19 dengan mendisiplinkan penerapan Protokol Kesehatan khususnya pemakaian masker di lingkungan pondok pesantren dan kali pertama diawali di Ponpes Mambaul Ihsan.

Baca Juga
Kapolres Gresik: Humas Fungsi yang Strategis dan Terdepan

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Diharapkan para santri SMK Mambaul Ihsan menjadi basis yang kuat dalam menghadapi Covid-19 sekaligus menjadi pilot project dan contoh teladan bagi masyarakat yang lain,” tuturnya.

IMG 20210302 WA0028

Sementara itu, Ka SPK Aiptu Hariyanto didampinggi Kasihumas Aipda Yones dan Bripka Iwan mengatakan untuk mensukseskan program disiplin Prokes menyambangi beberapa Pondok Pesantren diantaranya Pondok Mambaul Ihsan serta Pelajar SMK Mambaul Ihsan di Desa Banyuurip Kecamatan Ujungpangkah Gresik.

Dalam kunjungan tersebut, Kasihumas Polsek Ujungpangkah Aipda Yones Juga Bhabinkamtibmas Desa Banyurip menghimbau agar seluruh santri Ponpes lainnya tetap mematuhi Protokol Kesehatan saat beraktifitas khususnya di dalam lingkungan Ponpes. Menurutnya, memakai masker merupakan salah satu bentuk ikhtiar memerangi Covid-19.

Baca Juga
Peringati Hari Gizi Nasional, Bhayangkari Cabang Gresik Adakan Bhakti Sosial

“Kita semua berjuang menangkal penyebaran Covid-19. Semoga wabah penyakit atau musibah yang saat ini menimpa bisa segera hilang dan bisa kembali normal seperti sediakala,” terangnya.

Sedangkan Gus Atok sebagai pemangku Ponpes Mambaul Ihsan menuturkan pihaknya sangat mendukung dan mengapresiasi gerakan santri bermasker ini. Pihaknya juga telah menginstruksikan kepada seluruh santri untuk selalu mematuhi Protokol Kesehatan.

“Dengan adanya gerakan Santri bermasker ini diharapkan dapat mendisiplinkan para santri/santriwati yang ada di Ponpes,” pungkas Kepala Sekolah SMK Mambaul Ihsan. (NHC)

Berita Terkait

Yuri Inisiasi Pengembangan Sektor Industri Primer di Bangka Belitung
Strategi BERAMAL Berorientasi Pada Hasil Dalam Mengelola Investasi Daerah 
Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama dan Apel
Dinilai Sanksi Terlalu Ringan,Pelaku Kasus Pelecehan Seksual di Unhas jadi Sorotan Dalam Dialog Publik.
Pelatihan Pembuatan Pakan Fermentasi Ternak untuk Hemat Biaya
Orang Tua Tuntut Unhas Ciptakan Rasa Aman Bagi Mahasiswa Dari Kekerasan Seksual
Budi Arie Laporkan Tempo ke Dewan Pers, Pimred Tempo: Kami Siap Jalani Prosesnya
Polda Babel dan Jajaran Berhasil Ungkap 20 Kasus Narkoba Periode November 2024
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 08:58 WIB

Yuri Inisiasi Pengembangan Sektor Industri Primer di Bangka Belitung

Sabtu, 23 November 2024 - 08:16 WIB

Strategi BERAMAL Berorientasi Pada Hasil Dalam Mengelola Investasi Daerah 

Sabtu, 23 November 2024 - 00:05 WIB

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama dan Apel

Jumat, 22 November 2024 - 21:53 WIB

Pelatihan Pembuatan Pakan Fermentasi Ternak untuk Hemat Biaya

Jumat, 22 November 2024 - 21:34 WIB

Orang Tua Tuntut Unhas Ciptakan Rasa Aman Bagi Mahasiswa Dari Kekerasan Seksual

Jumat, 22 November 2024 - 21:22 WIB

Budi Arie Laporkan Tempo ke Dewan Pers, Pimred Tempo: Kami Siap Jalani Prosesnya

Jumat, 22 November 2024 - 14:24 WIB

Polda Babel dan Jajaran Berhasil Ungkap 20 Kasus Narkoba Periode November 2024

Jumat, 22 November 2024 - 13:46 WIB

Erzaldi Gagas Sektor-Sektor yang menjadi Motor Penggerak Ekonomi Baru Berkelanjutan

Berita Terbaru

Ekonomi Bisnis

Yuri Inisiasi Pengembangan Sektor Industri Primer di Bangka Belitung

Sabtu, 23 Nov 2024 - 08:58 WIB