Breaking News

Radio Player

Loading...

Brigpol Alif Afandi Sukses Fasilitasi Pengadaan Internet Desa Terisolir di Pasangkayu

Senin, 19 September 2022

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Pasangkayu, DNID Sulbar  – Desa Ompi salah satu desa di kecamatan Bulutaba, kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), adalah tergolong daerah Terisolir dikarenakan hanya dapat dijangkau dengan menggunakan Perahu Katinting.

Wilayah ini tempat dimana Brigpol Alif Afandi ditugaskan sebagai Bhabinkamtibmas dari Polres Pasangkayu, dengan tugas pokok
menyelesaikan semua permasalahan warga binaan,mulai dari perselisihan antar warga, hingga melindungi dari kriminalisasi.

Dengan modal semangat pengabdian bagi Brigpol Alif Afandi tidak ada alasan untuk tidak memikirkan bagaimana membantu warga binaannya, termasuk pengadaan akses internet.

ads

Diakuinya, selama ini jika ingin mengakses internet harus menempuh jarak 25 Kilometer ke desa tetangga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pengalaman tugas tahun pertama di Ompi, saya melihat warga terkendala jaringan. Pada saat akan mengirim laporan harus ke desa tetangga untuk mengirim yang berjarak 25 km,” cerita Brigpol Alif. Senin (19/09/2022).

Atas dasar itu, ia memikirkan bagaimana cara untuk mengadakan Internet Desa. Dan alhamdulillah, tahun ini sebagai tahun kedua di tempat tugas, sudah dapat mengakses jaringan internet di Desa ompi.

“Lebih bersyukur lagi, karena dapat juga menyediakan layanan internet untuk seluruh masyarakat Ompi. Walau pun titik spot jaringan hanya satu setiap dusun, yang mampu menjangkau 50 hingga 70 meter dari spot tersimpan,” kata Alif Via WhatsApp miliknya,

Menurutnya, di Desa Ompi akses internet harus diprioritaskan untuk mendukung kelangsungan pendidikan, kesehatan, dan yang terpenting layanan publik yang lebih baik.

“Saya kira ini adalah program pemerintah pusat dan Polri untuk bagaimana menyediakan akses internet untuk seluruh masyarakat Indonesia, termasuk di Desa Ompi ini,” jelasnya lagi.

Terpisah, Kapolsek Baras Ipda Mohammad Harapansyah membenarkan, ada pengadaan jaringan internet di Desa Ompi oleh Bhabinkamtibmas.

“Bulan lalu, pengadaan akses internet tersebut selalu dibahas jika ada pertemuan di Polsek. Keadaan Desa Ompi selama ini, sangatlah kasihan. Hal ini harus kita pikirkan bersama,” tutur Kapolsek.

“Alhamdulillah, dengan ide bapak Bhabinkamtibmas, saya dengar seluruh warga di Ompi sudah bisa menikmati jaringan internet. Kami salut kepada bapak Brigpol Alif Afandi,” pungkas Ipda Mohammad Harapansyah.

Simpan Gambar:

Berita Terkait

Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026
Pastikan Kesiapan Program MBG,Kapolsek Biringkanaya dan Lurah Paccerakkang Testi Food SPPG Nusantara 008
Usai Viral Pemberitaan Dugaan STNK Palsu di Samsat Makassar, Oknum EQ: Saya akan Lawan Media
Biddokkes Polda Sulsel Serahkan 7 Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 kepada Keluarga
Doa Bersama Tutup Operasi SAR Pesawat ATR di Sulsel, Kepala Basarnas: Ini Tugas Kemanusiaan
Seluruh Penumpang Ditemukan, Tujuh Jenazah Korban Pesawat ATR Diserahkan Basarnas ke DVI Polri
Pemkot Makassar Revitalisasi Tiga Terminal, Siapkan Transportasi Terintegrasi dan Ekonomi Warga
Melalui Pakta Integritas, Polda Sulteng Tegaskan Komitmen Rekrutmen Bersih pada Seleksi SIPSS 2026
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:05 WITA

Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:00 WITA

Pastikan Kesiapan Program MBG,Kapolsek Biringkanaya dan Lurah Paccerakkang Testi Food SPPG Nusantara 008

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:39 WITA

Usai Viral Pemberitaan Dugaan STNK Palsu di Samsat Makassar, Oknum EQ: Saya akan Lawan Media

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:15 WITA

Biddokkes Polda Sulsel Serahkan 7 Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 kepada Keluarga

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:10 WITA

Doa Bersama Tutup Operasi SAR Pesawat ATR di Sulsel, Kepala Basarnas: Ini Tugas Kemanusiaan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 11:56 WITA

Seluruh Penumpang Ditemukan, Tujuh Jenazah Korban Pesawat ATR Diserahkan Basarnas ke DVI Polri

Sabtu, 24 Januari 2026 - 11:52 WITA

Pemkot Makassar Revitalisasi Tiga Terminal, Siapkan Transportasi Terintegrasi dan Ekonomi Warga

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:46 WITA

Melalui Pakta Integritas, Polda Sulteng Tegaskan Komitmen Rekrutmen Bersih pada Seleksi SIPSS 2026

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026

Sabtu, 24 Jan 2026 - 16:05 WITA