Di lain sisi, Ia juga mengingatkan Pemda agar terus mencermati komoditas yang harganya turun, terutama memantau di tingkat produsen.
Dirjen Restuardy juga meminta Pemda bekerja sama dengan daerah-daerah yang saat ini mengalami kelebihan produksi, sehingga bisa menjadi cadangan pangan yang dapat digunakan pada waktu mendatang.
“Selain itu, ini tentunya juga bisa menjadi resources bagi pemerintah daerah terutama sentra produksi yang memiliki kelebihan produksi, untuk bisa disuplai ke daerah-daerah yang memiliki kecenderungan harga komoditasnya naik,” tambah Dirjen Restuardy.
Sementara itu, terkait cuaca pada Oktober-Desember yang diprediksi curah hujannya cukup tinggi, Dirjen Restuardy meminta pemda mengambil langkah-langkah dengan mencermati neraca pangan masing-masing.
Selain itu, pemda juga perlu berkoordinasi dengan perangkat daerah yang khusus membidangi pertanian dan ketahanan pangan, termasuk Bulog.
Ia pun mewanti-wanti Pemda untuk memperhatikan harga pangan agar masyarakat memperoleh harga yang wajar.
“Masyarakat memperoleh harga yang wajar dan produsen dapat margin untuk mempertahankan produksi,” jelas Dirjen Restuardy.
Halaman Berita ini : 1 2
Penulis : Andi AP
Editor : M Akbar
Sumber Berita : Redaksi