Breaking News

Bersama UMKM, PT Timah Bangun Ekonomi Daerah yang Lebih Mandiri

Senin, 4 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bikin Website Murah

Tak hanya permodalan, PT Timah juga fokus dalam mengadakan pelatihan rutin untuk meningkatkan keterampilan bisnis mitra UMKM-nya. Pelatihan tersebut meliputi berbagai aspek penting seperti manajemen keuangan dan digital marketing, yang bertujuan agar pelaku usaha dapat menghadapi dinamika bisnis yang terus berubah.

“Pelatihan adalah salah satu cara paling efektif untuk mendukung UMKM, terutama dalam meningkatkan daya saing dan kemampuan berinovasi. PT Timah ingin membantu UMKM mengatasi tantangan bisnis melalui peningkatan kapasitas yang relevan dan aplikatif,” tambah Anggi.

Langkah ini juga membantu para pelaku UMKM dalam mengelola bisnis mereka secara profesional, memungkinkan mereka lebih siap menghadapi persaingan dan perubahan pasar. Pelatihan ini menciptakan peluang bagi UMKM untuk tidak hanya tumbuh di pasar lokal tetapi juga berpotensi melebarkan sayap di kancah nasional.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

PT Timah juga mendukung pemasaran produk mitra UMKM melalui berbagai pameran lokal dan nasional. Selain itu, perusahaan secara aktif mendorong para pelaku UMKM untuk memanfaatkan platform digital dalam memasarkan produk mereka, sehingga dapat menjangkau lebih banyak pelanggan dan menciptakan akses yang lebih luas di era digital.

Beberapa mitra UMKM juga diberikan kesempatan untuk memasarkan produk mereka di galeri khusus seperti TINS Gallery dan Rumah BUMN Belitung, yang disediakan oleh PT Timah sebagai ruang eksklusif untuk memperkenalkan produk UMKM kepada masyarakat yang lebih luas.

Komitmen ini juga diwujudkan dalam gerakan belanja UMKM yang mengajak karyawan PT Timah untuk mendukung usaha kecil lokal melalui bazar UMKM yang rutin digelar di area perusahaan.

Sumber Berita : Humas PT.Timah

Berita Terkait

Pelatihan Pembuatan Pakan Fermentasi Ternak untuk Hemat Biaya
Orang Tua Tuntut Unhas Ciptakan Rasa Aman Bagi Mahasiswa Dari Kekerasan Seksual
Budi Arie Laporkan Tempo ke Dewan Pers, Pimred Tempo: Kami Siap Jalani Prosesnya
Polda Babel dan Jajaran Berhasil Ungkap 20 Kasus Narkoba Periode November 2024
Erzaldi Gagas Sektor-Sektor yang menjadi Motor Penggerak Ekonomi Baru Berkelanjutan
Erzaldi : Penyediaan Air Bersih di Babel Terintegrasi dengan Pariwisata dan Ekonomi Lokal
Wamen ESDM: Ayo Kita Terus Berinovasi untuk Indonesia Berkelanjutan
Program Inovasi UMKM DWP Gowa Dijadikan Lokus Studi Tiru Kota Baubau
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 21:53 WIB

Pelatihan Pembuatan Pakan Fermentasi Ternak untuk Hemat Biaya

Jumat, 22 November 2024 - 21:34 WIB

Orang Tua Tuntut Unhas Ciptakan Rasa Aman Bagi Mahasiswa Dari Kekerasan Seksual

Jumat, 22 November 2024 - 14:24 WIB

Polda Babel dan Jajaran Berhasil Ungkap 20 Kasus Narkoba Periode November 2024

Jumat, 22 November 2024 - 13:46 WIB

Erzaldi Gagas Sektor-Sektor yang menjadi Motor Penggerak Ekonomi Baru Berkelanjutan

Jumat, 22 November 2024 - 05:53 WIB

Erzaldi : Penyediaan Air Bersih di Babel Terintegrasi dengan Pariwisata dan Ekonomi Lokal

Kamis, 21 November 2024 - 22:39 WIB

Wamen ESDM: Ayo Kita Terus Berinovasi untuk Indonesia Berkelanjutan

Kamis, 21 November 2024 - 22:17 WIB

Program Inovasi UMKM DWP Gowa Dijadikan Lokus Studi Tiru Kota Baubau

Kamis, 21 November 2024 - 21:49 WIB

Erzaldi : Babel Dapat Menjadi Pusat Seni dan Ekonomi Kreatif Yang Berdaya Saing Nasional dan Global

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Pelatihan Pembuatan Pakan Fermentasi Ternak untuk Hemat Biaya

Jumat, 22 Nov 2024 - 21:53 WIB