Breaking News

Reuni 411 Akan Dikawal 1.904 Personel Gabungan

Senin, 4 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bikin Website Murah

Jakarta, DNID.CO.ID – Polri menyarakan bahwa pengamanan aksi reuni 411 akan dikawal 1.904 personel gabungan. Ribuan personel gabungan tersebut terdiri dari anggota Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemda DKI dan instansi terkait.

“Dalam rangka pengamanan aksi reuni 411 di Patung Kuda hari ini, kami melibatkan 1.904 personil gabungan,” ungkap Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes. Pol. Susatyo Purnomo Condro, Senin (4/11/24).

Kapolres mengatakan, para personel ditempatkan pada sejumlah titik di sekitar kawasan bundaran Patung Kuda Arjuna Wiwaha hingga depan Istana Negara. Ia menekankan, personel yang terlibat pengamanan dipastikan tidak ada yang membawa senjata dan tetap menghargai massa aksi yang akan menyampaikan pendapatnya.

“Personel yang terlibat pengamanan tidak ada yang membawa senjata api. Hormati dan hargai saudara kita yang akan menyampaikan pendapatnya dimuka umum dengan humanis dan profesional,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia pun mengingatkan kepada seluruh personel yang terlibat pengamanan agar bertindak persuasif, tak memprovokasi dan terprovokasi. Menurut Kapolres, para personel juga diminta mengedepankan negosiasi, pelayanan yang humanis serta menjaga keamanan dan keselamatan.

Di disi lain, kepada para koordinator lapangan (korlap) dan orator diminta melakukan orasi dengan santun dan tak memprovokasi massa.

“Lakukan penyampaian pendapat dengan damai, tidak memaksakan kehendak, tidak anarkis dan tidak merusak fasilitas umum. Hormati dan hargai pengguna jalan yang lain yang akan melintas di bundaran Patung Kuda Monas, dan beberapa lokasi lain,” jelasnya.

Penulis : HASRIADY

Editor : ANDI AP

Sumber Berita : Humas Polri

Berita Terkait

51 Peserta Ikuti Seleksi Rekrutmen Bakomsus,Ini Yang Disampaikan Karo SDM Polda Babel
Polda Babel Pastikan Kesiapan Pengamanan Jelang Debat Putaran Kedua Cagub dan Cawagub Di Belitung
Usai Terima Aduan Masyarakat Terkait Aksi Balapan Liar,Polda Babel dan Jajaran Gercep Patroli Ke Lintas Timur
Syukuran HUT Korps Brimob Polri Ke 79 Dihadiri Kasrem 045/Gaya
Miliki Puluhan Paket Sabu dan Sepucuk Senjata,SU Diringkus Ditresnarkoba Polda Babel
Tujuh Desk Dibentuk Bertugas Pemberantasan Judol dan Narkoba
Satlantas Polres Bangka Ajak APDESI Bangka Kampanyekan Tertib Lalu Lintas
Wamenaker: Kapolri dan Jaksa Agung Tekankan Pentingnya Menjaga Integritas Retret Kabinet
Berita ini 94 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 18 November 2024 - 19:43 WIB

51 Peserta Ikuti Seleksi Rekrutmen Bakomsus,Ini Yang Disampaikan Karo SDM Polda Babel

Senin, 18 November 2024 - 16:41 WIB

Polda Babel Pastikan Kesiapan Pengamanan Jelang Debat Putaran Kedua Cagub dan Cawagub Di Belitung

Senin, 18 November 2024 - 06:09 WIB

Usai Terima Aduan Masyarakat Terkait Aksi Balapan Liar,Polda Babel dan Jajaran Gercep Patroli Ke Lintas Timur

Sabtu, 16 November 2024 - 12:59 WIB

Syukuran HUT Korps Brimob Polri Ke 79 Dihadiri Kasrem 045/Gaya

Senin, 11 November 2024 - 12:02 WIB

Miliki Puluhan Paket Sabu dan Sepucuk Senjata,SU Diringkus Ditresnarkoba Polda Babel

Selasa, 5 November 2024 - 21:11 WIB

Tujuh Desk Dibentuk Bertugas Pemberantasan Judol dan Narkoba

Senin, 4 November 2024 - 10:14 WIB

Reuni 411 Akan Dikawal 1.904 Personel Gabungan

Kamis, 31 Oktober 2024 - 08:32 WIB

Satlantas Polres Bangka Ajak APDESI Bangka Kampanyekan Tertib Lalu Lintas

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Bupati Gowa Sebut Pendidikan Kunci Peningkatan SDM Unggul

Kamis, 21 Nov 2024 - 21:23 WIB