Breaking News

Radio Player

Loading...

Subuh Keliling Ramadhan, Kapolrestabes Makassar Sampaikan Imbauan Kamtibmas

Senin, 10 Maret 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Makassar, DNID.co.id – Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana, SIK, M.Si, melaksanakan kegiatan Subuh Keliling di bulan Ramadhan dan kali ini di Masjid Lailatul Qadri, Jalan Pongtiku No. 33, Kelurahan Malimongan Baru, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, Senin (10/3/2025).

Turut mendampingi Kapolrestabes Makassar dalam kegiatan tersebut, antara lain Plt. Kabag Ops Kompol Joko Pamungkas, S.Pd., M.Pd., Kabag Log AKBP Abd Haris Welong, Kasat Binmas H. Risman Sani, S.Ag., Kasiwas Kompol Sarman, Kasi Humas AKP Wahiduddin, serta Kapolsek Bontoala Kompol Aris Abu Bakar, S.H., M.H.

Dalam kesempatan tersebut, Kombes Pol Arya Perdana menyampaikan bahwa kegiatan Subuh Keliling telah lama menjadi bagian dari program Polrestabes Makassar untuk lebih dekat dengan masyarakat. Ia mengatakan bahwa orang-orang yang melaksanakan shalat subuh berjamaah adalah orang-orang yang memiliki tekad dan perjuangan yang kuat.

ads

“Kejahatan bukan hanya terjadi karena ada niat dan kesempatan, tetapi juga karena orang-orang baik yang diam saat melihat keburukan. Jika orang-orang baik yang jumlahnya banyak hanya diam, maka kejahatan akan semakin merajalela,” ujar Kapolrestabes.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia juga menyampaikan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungan sekitar, mengingat jumlah aparat kepolisian yang terbatas dibandingkan dengan jumalah masyarakat.

“Penting bagi kita semua untuk memiliki kepedulian terhadap keamanan,” tambahnya.

Kapolrestabes Makassar juga mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan. Ia mengingatkan agar masyarakat memastikan rumah dan kendaraan terkunci dengan baik sebelum ditinggalkan, serta memperhatikan keamanan listrik dan kompor untuk mencegah risiko kebakaran.

Lebih lanjut, ia mengajak jamaah untuk terus meneladani akhlak Rasulullah SAW dengan menyebarkan kebaikan. “Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi sesama,” ujarnya.

Penulis : 02 MR

Editor : Admin

Sumber Berita : Humas Polrestabes Makassar

Berita Terkait

Pengurus Baru Mesjid Agung Syekh Yusuf Dikukuhkan, Siap jadi Motor Penggerak Keagamaan di Gowa
Jangan Lewatkan! Maulid Akbar di Lapda: Peluang Emas Raih Umrah!
Menuju Shalat yang Berkualitas Menurut Imam Al-Ghazali
Gubernur Sulsel Serahkan Rp5 Miliar untuk Perbaikan Jalan ke Ponpes DDI Mangkoso Barru
Peringati Hari Santri 2025, Wali Kota Makassar Tekankan Peran Santri Bangun Peradaban
LKC Dompet Dhuafa dan UIN Alauddin Makassar Peringati Hari Kesehatan Mental Sedunia 
Wabup Gowa: MTQ Sarana Memperkuat Nilai Al-Qur’an di Kehidupan Sehari-hari
MTQ Ke-46 Resmi Dibuka, Gowa Siapkan Kafilah Menuju Juara di Tingkat Provinsi
Berita ini 28 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 00:37 WITA

Pengurus Baru Mesjid Agung Syekh Yusuf Dikukuhkan, Siap jadi Motor Penggerak Keagamaan di Gowa

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:29 WITA

Jangan Lewatkan! Maulid Akbar di Lapda: Peluang Emas Raih Umrah!

Senin, 27 Oktober 2025 - 18:22 WITA

Menuju Shalat yang Berkualitas Menurut Imam Al-Ghazali

Kamis, 23 Oktober 2025 - 19:00 WITA

Gubernur Sulsel Serahkan Rp5 Miliar untuk Perbaikan Jalan ke Ponpes DDI Mangkoso Barru

Rabu, 22 Oktober 2025 - 14:29 WITA

Peringati Hari Santri 2025, Wali Kota Makassar Tekankan Peran Santri Bangun Peradaban

Rabu, 22 Oktober 2025 - 11:10 WITA

LKC Dompet Dhuafa dan UIN Alauddin Makassar Peringati Hari Kesehatan Mental Sedunia 

Rabu, 15 Oktober 2025 - 09:01 WITA

Wabup Gowa: MTQ Sarana Memperkuat Nilai Al-Qur’an di Kehidupan Sehari-hari

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 08:55 WITA

MTQ Ke-46 Resmi Dibuka, Gowa Siapkan Kafilah Menuju Juara di Tingkat Provinsi

Berita Terbaru

Kriminal Hukum

Konflik di Perbatasan Layang dan Lembo Memasuki Babak Baru.

Sabtu, 8 Nov 2025 - 14:42 WITA