Makassar, DNID.co.id— Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana, SH, SIK, M.Si, memimpin langsung pengecekan kesiapan personel dalam rangka pengamanan konser Iwan Fals yang digelar di halaman parkiran Trans Studio Makassar, Sabtu (22/2/2025).
Dalam pengecekan tersebut, Kombes Pol Arya Perdana menekankan pentingnya personel menempati pos masing-masing sesuai dengan ploting yang telah ditentukan. Hal ini bertujuan untuk memastikan jalannya konser dapat berlangsung dengan aman dan tertib.
“Saya minta seluruh personel tetap waspada, profesional, dan mengedepankan pendekatan humanis dalam pelaksanaan tugas pengamanan,” ujar Kapolrestabes Makassar.
Sebelum apel kesiapan dilaksanakan, telah dilakukan Tactical Floor Game (TFG) yang dipimpin oleh Plt. Wakapolrestabes Makassar, AKBP Darminto. TFG ini bertujuan memetakan posisi penempatan personel di setiap titik strategis guna mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan.
Dengan pengamanan yang ketat dan terorganisir, diharapkan konser dapat berjalan lancar, aman, dan memberikan kenyamanan bagi seluruh penonton yang hadir.
Penulis : 02 MR
Editor : Admin
Sumber Berita : Redaksi Sulsel