Melawi, BeritaQ.com-Warga Desa Kayan Semapau Kecamatan Pinoh Utara, Kabupaten Melawi mendapat bantuan sembako dari Pengurus Wilayah (PW) Muslimat Nahdlatul Ulama ( NU) Kalimantan Barat bersama Pengurus Cabang NU Kabupaten Melawi, Jumat ( 17/07/2020).
Penyaluran bantuan sembako berupa beras dan 80 paketan untuk desa Kayan Semapau. Dan 65 paket untuk warga di kecamatan Nanga Pinoh.
“Pemberian bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Muslimat NU terhadap warga yang terkena musibah bencana banjir,”ucap Ketua Pimpinan Cabang Muslimat NU Kabupaten Melawi, Siti Hapsah
Mudah-mudahan bantuan dari kita ini bisa meringankan para korban. Dan mudah-mudahan bencana banjir ini segera berakhir, dan kita bisa kembali normal,” ucapnya.
Ia juga mengajak semua pihak membantu warga terdampak banjir sesuai dengan kemampuan yang dimilikinya. Sebab ia melihat para warga korban banjir masih membutuhkan bantuan.
Sementara masyarakat desa Kayan Semapau, sangat merespons kedatangan Muslimat NU dengan memberikan bantuan.
Warga menyampaikam terima kasih atas bantuan yang diberikan.”Terima kasih atas kehadiran Muslimat NU yang memberikan bantuan,” kata salah seorang warga.
(R.O.Manalu)