Breaking News

Shalat Jumat, Pjs Wali Kota Makassar Pamit dan Sampaikan Pesan Persaudaraan

Sabtu, 16 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bikin Website Murah

Makassar,DNID.co.id – Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, shalat jumat berjamaah di Masjid Jabalnur, Kelurahan Parangloe, Kecamatan Tamalanrea,Kota Makassar, Jumat (15/11/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Andi Arwin Azis menyampaikan rasa terima kasih, atas kebersamaan selama menjabat Pjs Wali Kota Makassar, sekaligus pamit, dikarenakan masa jabatan yang akan berakhir sebentar lagi, di 23 November 2024.

Andi Arwin Azis, dalam kesempatan tersebut kembali menyampaikan tugas yang diembankan oleh Mendagri, yakni menjaga ketentraman masyarakat, memfasilitasi penyelenggaraan Pilkada, serta menjaga netralitas ASN.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Semua tugas dan tanggung jawab itu, tidak akan mungkin terlaksana dengan baik, tanpa kerjasama, kolaborasi dan dukungan semua pihak,” ujarnya.

Selain itu, Andi Arwin Azis juga menyampaikan agar ikatan silaturahmi tetap terjaga.

“Adanya momen politik, pemilihan Wali Kota, Wakil Wali Kota, Gubernur dan Wakil Gubernur, jangan menjadikan perpecahan hanya karena beda pilihan. Silaturahmi dan persaudaraan harus tetap terjaga,” lanjutnya.

Dengan menjaga silaturahmi dan persaudaraan, akan membukakan pintu rezeki dan diberi umur panjang.

“Mari perkuat ikatan silaturahmi, agar pesta demokrasi 27 November nantinya, menjadi pesta kebahagiaan. Mari kita lewati pesta politik ini dengan baik- baik saja, dengan bahagia dan gembira,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Andi Arwin Azis mengingatkan kembali, akan ancaman banjir saat memasuki musim penghujan.

“Diharapkan partisipasi seluruh masyarakat, dalam Sabtu Bersih, utamanya drainase di wilayah masing-masing, sebagai antisipasi datangnya musim hujan,” ungkapnya.

Editor : Redaksi Sulawesi Selatan

Sumber Berita : Rilis Pemkot Makassar

Berita Terkait

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama dan Apel
Dinilai Sanksi Terlalu Ringan,Pelaku Kasus Pelecehan Seksual di Unhas jadi Sorotan Dalam Dialog Publik.
Pelatihan Pembuatan Pakan Fermentasi Ternak untuk Hemat Biaya
Orang Tua Tuntut Unhas Ciptakan Rasa Aman Bagi Mahasiswa Dari Kekerasan Seksual
Budi Arie Laporkan Tempo ke Dewan Pers, Pimred Tempo: Kami Siap Jalani Prosesnya
Polda Babel dan Jajaran Berhasil Ungkap 20 Kasus Narkoba Periode November 2024
Erzaldi Gagas Sektor-Sektor yang menjadi Motor Penggerak Ekonomi Baru Berkelanjutan
Erzaldi : Penyediaan Air Bersih di Babel Terintegrasi dengan Pariwisata dan Ekonomi Lokal
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 00:05 WIB

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama dan Apel

Jumat, 22 November 2024 - 23:54 WIB

Dinilai Sanksi Terlalu Ringan,Pelaku Kasus Pelecehan Seksual di Unhas jadi Sorotan Dalam Dialog Publik.

Jumat, 22 November 2024 - 21:34 WIB

Orang Tua Tuntut Unhas Ciptakan Rasa Aman Bagi Mahasiswa Dari Kekerasan Seksual

Jumat, 22 November 2024 - 21:22 WIB

Budi Arie Laporkan Tempo ke Dewan Pers, Pimred Tempo: Kami Siap Jalani Prosesnya

Jumat, 22 November 2024 - 14:24 WIB

Polda Babel dan Jajaran Berhasil Ungkap 20 Kasus Narkoba Periode November 2024

Jumat, 22 November 2024 - 13:46 WIB

Erzaldi Gagas Sektor-Sektor yang menjadi Motor Penggerak Ekonomi Baru Berkelanjutan

Jumat, 22 November 2024 - 05:53 WIB

Erzaldi : Penyediaan Air Bersih di Babel Terintegrasi dengan Pariwisata dan Ekonomi Lokal

Kamis, 21 November 2024 - 22:17 WIB

Program Inovasi UMKM DWP Gowa Dijadikan Lokus Studi Tiru Kota Baubau

Berita Terbaru