Breaking News

Truk Sedot Tinja Milik DPU Tana Toraja, Kepergok Buang Kotoran di Pinggir Jalan

Rabu, 11 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Berita Harian Tana Toraja, Dnid.co.id – Sebuah video yang viral di media sosial memperlihatkan truk sedot tinja milik Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Tana Toraja (Tator), Sulawesi Selatan, membuang kotoran manusia di pinggir jalan.

Menurut keterangan warga, kejadian tersebut terjadi pada Senin, (9/12/2024).

Dalam rekaman video tersebut, dua pria yang bekerja untuk DPU Tator terlihat membuang tinja dari truk sedot tinja ke area terbuka, tepat di pinggir jalan.

Seorang warga yang kebetulan melintas langsung memergoki aksi tersebut dan menegur sopir serta kernet truk.

Sopir yang terlihat tidak terkejut dengan teguran itu mengatakan bahwa tempat tersebut merupakan “area dinas lingkungan” dan bahwa mereka diperintahkan oleh Bupati Tana Toraja melalui Kepala Dinas Pekerjaan Umum Tator untuk membuang tinja tersebut.

Aksi tersebut diduga terjadi di sebuah area dekat kebun warga, yang menjadi sorotan masyarakat.

Warga yang kesal dengan kejadian ini pun mengungkapkan bahwa bau menyengat dari kotoran tinja sangat mengganggu.

Menurut David, seorang pemerhati lingkungan hidup yang mendapatkan video tersebut, kejadian ini sangat merusak lingkungan.

Ia pun mendesak agar video tersebut diviralkan untuk memperlihatkan kelalaian yang terjadi.

“Ini keterlaluan. Kotoran tinja yang dibuang sembarangan ini bukan hanya merusak lingkungan, tetapi juga mengganggu kenyamanan warga sekitar,” kata David dalam pesan yang diterima media ini pada Selasa (10/12/2024).

Video ini segera mendapatkan perhatian publik dan menyuarakan kekhawatiran mengenai praktik pengelolaan limbah yang tidak bertanggung jawab.

Warga setempat berharap agar pemerintah daerah segera menindak tegas hal ini dan memastikan kejadian serupa tidak terulang.

Penulis : Yustus/Benny

Editor : Admin

Sumber Berita : Redaksi Sulsel

Berita Terkait

Kepedulian Kodim 1422/Maros Bersihkan Saluran Drainase Bersama Warganya
Pemkab Jeneponto Perkuat Komitmen Wujudkan Kabupaten Layak Anak
Apakah Kehujanan Bisa Buat Jatuh Sakit? Ini Penjelasannya
Pentingnya Deteksi Dini HIV pada Ibu Hamil
Kerap Dianggap Aman, Bahaya Vape Bagi Kesehatan
Kenali Tanda Awalnya Proses Stunting
Kembangkan Layanan Stroke, RSUP dr Ben Mboi Kupang Terima Angels Award
Kenali Gejala Gangguan Kejiwaan, dan Ini Penjelasan Psikolog
Berita ini 77 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 18 Desember 2024 - 13:44 WIB

Kepedulian Kodim 1422/Maros Bersihkan Saluran Drainase Bersama Warganya

Rabu, 18 Desember 2024 - 13:01 WIB

Pemkab Jeneponto Perkuat Komitmen Wujudkan Kabupaten Layak Anak

Senin, 16 Desember 2024 - 09:08 WIB

Apakah Kehujanan Bisa Buat Jatuh Sakit? Ini Penjelasannya

Jumat, 13 Desember 2024 - 19:25 WIB

Pentingnya Deteksi Dini HIV pada Ibu Hamil

Kamis, 12 Desember 2024 - 18:12 WIB

Kerap Dianggap Aman, Bahaya Vape Bagi Kesehatan

Rabu, 11 Desember 2024 - 10:06 WIB

Truk Sedot Tinja Milik DPU Tana Toraja, Kepergok Buang Kotoran di Pinggir Jalan

Selasa, 10 Desember 2024 - 19:02 WIB

Kenali Tanda Awalnya Proses Stunting

Selasa, 10 Desember 2024 - 10:07 WIB

Kembangkan Layanan Stroke, RSUP dr Ben Mboi Kupang Terima Angels Award

Berita Terbaru

Peristiwa

123 Bintara Polri SPN Polda Babel Dilantik Kapolda Babel

Rabu, 18 Des 2024 - 14:56 WIB

Serba-Serbi

Ucapan Selamat Hari Natal dan Tahun Baru dari PT RKA – Ikhasas

Rabu, 18 Des 2024 - 14:40 WIB