Breaking News

Kadis Kesehatan Jeneponto Paparkan Kebijakan Pelayanan Kesehatan Haji Dalam Manasik Haji 2025

Kamis, 17 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jeneponto, DNID.co.id – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jeneponto, Hj. Syusanti A. Mansyur, SKM., M.Kes., memberikan pemaparan komprehensif mengenai kebijakan pelayanan kesehatan jemaah haji dalam kegiatan Manasik Haji tingkat Kabupaten Jeneponto Tahun 2025, yang dilaksanakan di Ruang Pola Kantor Bupati Jeneponto, Rabu, 16 April 2025.

Sembari menunggu pembukaan resmi Manasik Haji yang dibuka langsung oleh Wakil Bupati Jeneponto, waktu ini dimanfaatkan oleh Kadis Kesehatan untuk memberikan pengarahan dan pemaparan mengenai kebijakan pelayanan kesehatan haji.

Dalam penyampaiannya, Hj. Syusanti menekankan pentingnya pemenuhan istithaah kesehatan sebagai salah satu syarat wajib dalam pelaksanaan ibadah haji. Regulasi terkait, seperti Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah serta Permenkes Nomor 15 Tahun 2016 tentang Istithaah Kesehatan Jemaah Haji, menjadi dasar pelaksanaan kebijakan ini.

ads

“Istithaah kesehatan adalah bentuk perlindungan bagi jemaah agar mereka mampu melaksanakan seluruh rangkaian ibadah haji dengan aman dan sehat,” ujarnya.

Ia juga memaparkan berbagai strategi, mulai dari pemeriksaan medis menyeluruh, pembinaan kesehatan selama masa tunggu, hingga penyiapan fisik dan mental jemaah sebelum keberangkatan ke Tanah Suci. Ditekankan pula pentingnya kewaspadaan terhadap penyakit-penyakit yang kerap menyerang jemaah seperti hipertensi, diabetes, dan penyakit jantung.

Selain edukasi kesehatan, Hj. Syusanti turut mengingatkan peran penting kolaborasi lintas sektor, termasuk keluarga dan pembimbing ibadah dalam mendampingi jemaah dengan risiko kesehatan tinggi.

“Menjaga kesehatan adalah bagian dari ibadah. Semoga seluruh jemaah haji asal Jeneponto diberikan kekuatan, kesehatan, dan kemudahan dalam menunaikan ibadah di Tanah Suci,” tutupnya.

Bikin Website Murah

Penulis : 02 MR

Editor : Admin

Sumber Berita : Humas Pemkab Jeneponto

Berita Terkait

Data Menkes: Stroke dan Jantung Jadi Penyebab Kematian Tertinggi di Indonesia
Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Wakil Wali Kota Makassar Lakukan Inspeksi di RSUD Daya
Bawang Putih dan Timun bisa Netralkan Kolesterol? Ini Penjelasannya
Dinas Kesehatan Sulsel Mulai Distribusikan Vaksin Bagi Calon Jamaah Haji di 24 Kabupaten/Kota
Dokkes Polrestabes Makassar Lakukan Kontrol Kesehatan Personel di Pos Operasi Ketupat 2025
Miris Warga Gowa yang Sakit Ditelantarkan, Begini Respon Wagub Sulsel Fatmawati Rusdi
Wali Kota Munafri dan BPJS Kesehatan Bahas Tantangan JKN, Targetkan 80% Kepesertaan Aktif
LKC DD Sulsel Menyelenggarakan FGD Dan Kick Of Program Tematik Tuberculosis
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 08:07 WITA

Data Menkes: Stroke dan Jantung Jadi Penyebab Kematian Tertinggi di Indonesia

Kamis, 17 April 2025 - 20:30 WITA

Kadis Kesehatan Jeneponto Paparkan Kebijakan Pelayanan Kesehatan Haji Dalam Manasik Haji 2025

Senin, 14 April 2025 - 20:39 WITA

Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Wakil Wali Kota Makassar Lakukan Inspeksi di RSUD Daya

Minggu, 13 April 2025 - 12:38 WITA

Bawang Putih dan Timun bisa Netralkan Kolesterol? Ini Penjelasannya

Jumat, 11 April 2025 - 13:29 WITA

Dinas Kesehatan Sulsel Mulai Distribusikan Vaksin Bagi Calon Jamaah Haji di 24 Kabupaten/Kota

Senin, 7 April 2025 - 09:03 WITA

Dokkes Polrestabes Makassar Lakukan Kontrol Kesehatan Personel di Pos Operasi Ketupat 2025

Sabtu, 5 April 2025 - 07:17 WITA

Miris Warga Gowa yang Sakit Ditelantarkan, Begini Respon Wagub Sulsel Fatmawati Rusdi

Kamis, 27 Maret 2025 - 08:21 WITA

Wali Kota Munafri dan BPJS Kesehatan Bahas Tantangan JKN, Targetkan 80% Kepesertaan Aktif

Berita Terbaru