Breaking News

Radio Player

Loading...

Piala Gubernur Sulsel 2025 Resmi Bergulir di Lapangan Syech Yusuf Gowa

Senin, 6 Oktober 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Gowa,DNID.co.id – Turnamen sepak bola Piala Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) 2025 resmi bergulir dan dibuka langsung oleh Gubernur Sulsel di Lapangan Syech Yusuf, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, minggu (5/10/2025).

Kehadiran Gubernur beserta jajaran pemerintah daerah, panitia pelaksana, serta seluruh peserta turnamen menandai dimulainya ajang bergengsi yang menjadi wadah silaturahmi antar Pemerintah lewat olahraga sepakbola di Sulawesi Selatan.

ads

Dalam sambutannya, Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi atas terselenggaranya turnamen ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya mengucapkan terima kasih kepada panitia dan semua pihak yang telah bekerja keras menyiapkan Piala Gubernur Sulsel 2025. Semoga kegiatan ini menjadi ajang yang menumbuhkan semangat sportivitas, mempererat persaudaraan, serta menjadi wadah bagi lahirnya talenta-talenta baru sepak bola di Sulawesi Selatan,” ujar Gubernur dalam sambutannya.

Ia juga berpesan kepada seluruh panitia dan perangkat pertandingan agar menjunjung tinggi amanah serta menjaga marwah turnamen dengan penuh integritas.

“Saya harap semua pertandingan dapat berlangsung dengan jujur dan adil. Kepada para wasit, pimpinlah setiap laga dengan hati dan tanggung jawab, agar turnamen ini tidak terciderai oleh hal-hal yang seharusnya tidak terjadi,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana, Erwin Sodding, dalam laporannya menyampaikan bahwa turnamen Piala Gubernur 2025 ini diikuti oleh dua kategori, yakni Kategori VIP yang diisi oleh delapan tim, serta Kategori Umum yang diikuti oleh perwakilan dari kabupaten dan kota se-Sulawesi Selatan.

“Kami bersyukur dapat menggelar Piala Gubernur di tahun ini dengan semangat kebersamaan. Pertandingan akan digelar setiap hari dengan dua laga pada sore hari, sementara pada Sabtu dan Minggu akan ada tambahan pertandingan dari pagi hingga sore,” tutur Erwin.

Suasana pembukaan semakin semarak dengan defile peserta yang dipimpin oleh kelompok marching band Kabupaten Gowa, menampilkan warna dan semangat kebersamaan dari seluruh tim yang berpartisipasi.

Sebagai laga pembuka, dilaksanakan pertandingan ekshibisi antara Tim Pemprov Sulsel menghadapi Tim DPRD Provinsi Sulsel. Pertandingan berlangsung seru dan penuh keakraban, diakhiri dengan kemenangan Tim DPRD Sulsel melalui adu penalti dengan skor 2–3.

Turnamen Piala Gubernur Sulsel 2025 memperebutkan total hadiah sebesar Rp 250.000.000, sebagai bentuk dukungan nyata Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terhadap olahraga sepakbola dan peningkatan prestasi di daerah.

Lebih dari sekadar kompetisi, ajang ini menjadi momentum mempererat silaturahmi, memperkokoh semangat kebersamaan, serta menjadi ruang lahirnya pesepak bola berprestasi yang kelak dapat mengharumkan nama Sulawesi Selatan di kancah nasional.

Simpan Gambar:

Editor : Kingzhie

Sumber Berita : Pemprov Sulsel

Berita Terkait

Lampaui Target, Indonesia Koleksi 135 Emas dan Finis Runner Up di ASEAN Para Games 2025
Menang Mental di Final, Atlet Boccia Handayani Berhasil Raih Medali Emas ASEAN Para Games 2025 Thailand
Buka Kesempatan Bagi Kalangan Profesional, Kemenpora Janjikan Proses Seleksi Deputi Berjalan Transparan dan Obyektif
Kesuksesan Luar Biasa! Kontingen Indonesia Sumbang 21 Medali Emas di Hari Kedua ASEAN Para Games 2025 Thailand
Tim Para Renang Indonesia Tampil Gemilang,Raih Medali Emas di ASEAN Para Games 2025 Thailand
Wali Kota Tegaskan Komitmen Lestarikan Pencak Silat di Makassar
Bank Sulselbar FC U-10 Harus Mengakui Keunggulan Syamsul 08 Soccer School di Pertandingan Perdana ” MAKASSAR SUPER CUP 2026″
Aksi Nekat Panglima LAJ dan Anak: Terobos Lapangan dan Teriaki Wasit di Stadion BJ Habibie
Berita ini 35 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 22:28 WITA

Lampaui Target, Indonesia Koleksi 135 Emas dan Finis Runner Up di ASEAN Para Games 2025

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:35 WITA

Menang Mental di Final, Atlet Boccia Handayani Berhasil Raih Medali Emas ASEAN Para Games 2025 Thailand

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:27 WITA

Buka Kesempatan Bagi Kalangan Profesional, Kemenpora Janjikan Proses Seleksi Deputi Berjalan Transparan dan Obyektif

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:13 WITA

Kesuksesan Luar Biasa! Kontingen Indonesia Sumbang 21 Medali Emas di Hari Kedua ASEAN Para Games 2025 Thailand

Kamis, 22 Januari 2026 - 14:17 WITA

Tim Para Renang Indonesia Tampil Gemilang,Raih Medali Emas di ASEAN Para Games 2025 Thailand

Senin, 19 Januari 2026 - 15:35 WITA

Wali Kota Tegaskan Komitmen Lestarikan Pencak Silat di Makassar

Kamis, 15 Januari 2026 - 10:22 WITA

Bank Sulselbar FC U-10 Harus Mengakui Keunggulan Syamsul 08 Soccer School di Pertandingan Perdana ” MAKASSAR SUPER CUP 2026″

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:38 WITA

Aksi Nekat Panglima LAJ dan Anak: Terobos Lapangan dan Teriaki Wasit di Stadion BJ Habibie

Berita Terbaru

Keagamaan

Kepala KUA Sekarang Boleh Diisi Penyuluh Agama Islam, Ini Alasannya

Selasa, 27 Jan 2026 - 12:01 WITA