Breaking News

Radio Player

Loading...

Pengurus Baru Mesjid Agung Syekh Yusuf Dikukuhkan, Siap jadi Motor Penggerak Keagamaan di Gowa

Sabtu, 8 November 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Gowa, DNID.co.idBupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang mengukuhkan Pengurus Masjid Agung Syekh Yusuf Periode 2025–2028 yang dirangkaikan dengan program Jumat Mengaji di Masjid Agung Syekh Yusuf, Jumat (7/11/2025).

Pada kesempatan tersebut, Bupati  menyampaikan apresiasi atas pengurusan baru dan meminta agar pengelolaan masjid bisa lebih baik, lebih terbuka, dan kompak sesama pengurus.

“Alhamdulillah, hari ini kita menyaksikan momentum luar biasa dengan dikukuhkannya pengurus baru Masjid Agung Syekh Yusuf. Tentu kami ingi pengelolaan masjid ke depan semakin baik, transparan dan solid, sehingga benar-benar menjadi rumah ibadah yang bisa dinikmati seluruh lapisan masyarakat, baik warga Gowa maupun dari daerah lain,” ujar oramg nomor satu di Gowa ini.

ads

Bupati Talenrang menambahkan, kepengurusan baru diharapkan dapat memberi warna baru khususnya menjelang datangnya bulan suci Ramadan. Ia mengajak seluruh pengurus untuk menjadikan masjid ini sebagai bentuk ibadah dan keikhlasan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Semoga Masjid Agung Syekh Yusuf ini tidak hanya agung dari namanya, tetapi juga benar-benar menghadirkan keagungan dalam pelayanan keagamaan dan sosial. Bahkan, masjid juga diharapkan bisa memberikan kontribusi ekonomi bagi daerah,” jelasnya.

Selain pengukuhan, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan Jumat Mengaji yang rutin digelar setiap minggunya dan diikuti seluruh jajaran pemerintah hingga tingkat desa/kelurahan. Menurut Bupati Talenrang, kegiatan tersebut bukan sekadar seremoni, tetapi sarana memperkuat nilai-nilai keislaman, kedisiplinan, dan kebersamaan.

“Melalui Jumat Mengaji, kita ingin menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Qur’an, membentuk karakter yang jujur, berakhlak, dan menjunjung tinggi ukhuwah islamiyah,” jelasnya.

Sementara Ketua Pengurus Masjid Agung Syekh Yusuf, Baharuddin Mangka, menyebut bahwa tugas utama pengurus adalah memakmurkan masjid dan memperkuat jamaah.

“Kami akan menata ulang tugas-tugas pengurus agar lebih efektif. Terpenting bagaimana masjid ini bisa terisi terus oleh jamaah, kemudian kita juga membuka peluang kerja sama dengan pelaku UMKM untuk mendukung kegiatan perekonomian masjid yang tentu juga berdampak terhadap perekonomian masyarakat kita dan daerah,” pungkasnya.

Kegiatan yang turut diikuti Wakil Bupati Gowa Darmawangsyah Muin, Sekda Gowa, Andy Azis, para asisten, staf ahli, pimpinan SKPD dan camat serta seluruh ASN Lingkup Pemkab Gowa diakhiri dengan tausiyah dari Ustad Dr.Takdir Arsan.

Editor : Kingzhie

Berita Terkait

Jangan Lewatkan! Maulid Akbar di Lapda: Peluang Emas Raih Umrah!
Menuju Shalat yang Berkualitas Menurut Imam Al-Ghazali
Gubernur Sulsel Serahkan Rp5 Miliar untuk Perbaikan Jalan ke Ponpes DDI Mangkoso Barru
Peringati Hari Santri 2025, Wali Kota Makassar Tekankan Peran Santri Bangun Peradaban
LKC Dompet Dhuafa dan UIN Alauddin Makassar Peringati Hari Kesehatan Mental Sedunia 
Wabup Gowa: MTQ Sarana Memperkuat Nilai Al-Qur’an di Kehidupan Sehari-hari
MTQ Ke-46 Resmi Dibuka, Gowa Siapkan Kafilah Menuju Juara di Tingkat Provinsi
MQK Internasional 2025 Dinilai Jadi Momentum Menghidupkan Tradisi Literasi Islam
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 00:37 WITA

Pengurus Baru Mesjid Agung Syekh Yusuf Dikukuhkan, Siap jadi Motor Penggerak Keagamaan di Gowa

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:29 WITA

Jangan Lewatkan! Maulid Akbar di Lapda: Peluang Emas Raih Umrah!

Senin, 27 Oktober 2025 - 18:22 WITA

Menuju Shalat yang Berkualitas Menurut Imam Al-Ghazali

Kamis, 23 Oktober 2025 - 19:00 WITA

Gubernur Sulsel Serahkan Rp5 Miliar untuk Perbaikan Jalan ke Ponpes DDI Mangkoso Barru

Rabu, 22 Oktober 2025 - 14:29 WITA

Peringati Hari Santri 2025, Wali Kota Makassar Tekankan Peran Santri Bangun Peradaban

Rabu, 22 Oktober 2025 - 11:10 WITA

LKC Dompet Dhuafa dan UIN Alauddin Makassar Peringati Hari Kesehatan Mental Sedunia 

Rabu, 15 Oktober 2025 - 09:01 WITA

Wabup Gowa: MTQ Sarana Memperkuat Nilai Al-Qur’an di Kehidupan Sehari-hari

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 08:55 WITA

MTQ Ke-46 Resmi Dibuka, Gowa Siapkan Kafilah Menuju Juara di Tingkat Provinsi

Berita Terbaru