Melawi, BeritaQ.Com-Calon Bupati dan calon wakil bupati Melawi Panji- Ahmaddin (PANAH) disambut dengan Kesenian Rebana . Penyambutan dengan kesenian Rebana ini dilakukan relawan dan pendukung pasangan calon PANAH itu, dalam rangkaian peresmian Posko Pemenangan PANAH bersama HAMKA, didesa Manggala kecamatan Pinoh Selatan, Rabu (14/07/2020).
Menurut Ketua HAMKA H. Amri Kalam, SH.MH, posko tersebut merupakan tempat mengordinasikan dan merumuskan berbagai strategi dan langkah-langkah HAMKA.”Untuk secara bersama-sama bergerak memenangkan pasangan PANAH di Pilkada Melawi.
Sebelum peresmian, Panji -Ahmaddin berkeliling jalan sekitar kawasan tersebut. Pasangan PANAH itu, tak henti menyapa warga. Saat akan menuju Posko PANAH bersama Tim Kerja HAMKA.
“Didirikannya posko pemenangan ini berdasarkan besarnya keinginan warga untuk memenangkan paslon nomor urut 1 itu. “Saya melihat tingginya semangat perjuangan tim kerja HAMKA untuk memenangkan PANAH. Ini juga saya lihat dari tingginya animo masyarakat yang luar biasa dan punya semangat tinggi serta ideologi untuk hadir dan mengantarkan kembali PANAH menjadi pemimpin Melawi,”ujarnya.
Di hadapan para tim koalisi pemenangan PANAH yang turut hadir, serta relawan dan warga yang memenuhi lokasi berlangsungnya acara, Amri Kalam pun menegaskan tugas yang diemban Tim Kerja HAMKA adalah untuk memenangkan PANAH di Pilkada 9 Desember 2020 mendatang. (A.M)