Breaking News

Apresiasi Peran Media Atasi Masalah Anak dan Perempuan, Komentar Bintang Puspayoga

Jumat, 13 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bikin Website Murah

SULSEL, BeritaQ.com
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) I Gusti Ayu Bintang Darmawati atau dikenal Bintang Puspayoga mengapresiasi peran media terhadap permasalahan perempuan dan anak di Indonesia terkhusus di Kabupaten Luwu Utara (Lutra) Sulawesi Selatan (Sulsel).

Hal tersebut dilontarkan Bintang Puspayoga saat membuka pelatihan sinergi Kegiatan pemberdayaan perempuan dan perlindunfan anak di Aula Lagaligo Kantor Bupati Luwu Utara, Jalan Simpurusiang Kelurahan Bone Tua Kecamatan Masamba, Jumat (13/11/2020).

“Kita harus menjalin hubungan baik dengan media karena mereka adalah mitra yang baik Kementerian PPPA. Mereka berada langsung di lapangan dan mungkin lebih paham terhadap permasalahan terkait perempuan dan anak,” ungkap Bintang Puspayoga Menteri PPPA RI.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya, perlu bergandengan tangan dengan Kementerian/Lembaga maupun media yang bisa menjadi mitra dalam menangani isu PPPA. Sehingga ia tidak akan berhenti belajar dan berjuang dalam menangani isu PPPA.

“Tentunya dengan menjalin sinergi dan kerja sama dengan stakeholder, Kementerian PPPA, termasuk media harian cetak dan media online.

Menteri PPPA membeberkan bahwa ia pernah berkecimpung di dunia birokrasi, tepatnya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di bidang perekonomian. Oleh karena itu ia komitmen akan terus menambah wawasan dan kemampuan terkait amanah yang telah diberikan demi memajukan Kementerian PPPA.

“Bagi saya tidak ada istilah tidak mungkin dan tidak bisa asal ada keinginan. Saya memiliki keyakinan yang sangat besar bahwa kita bisa bekerja maksimal,” tandas Menteri PPPA.

“Bintang Puspayoga menambahkan, saya ingin menyampaikan beberapa arahan Presiden yang harus kita sikapi bersama. Secara umum, pertama, di semua Kementerian maupun Lembaga (K/L) tidak ada celah untuk melakukan korupsi. Kedua, kita harus kerja keras dan kerja cepat. Ketiga, jangan bekerja monoton, harus ada inovasi dan kreativitas dengan situasi dan kondisi yang ada,” tutur Menteri PPPA di hadapan Forkopimda

Ia menambahkan khusus bagi Kementerian PPPA, harus bisa memberdayakan perempuan di dalam kewirausahaan.

“Ketika kita ingin memberdayakan perempuan di bidang kewirausahaan, banyak K/L yang bisa kita ajak koordinasi dan bersinergi, di antaranya Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah,” katanya.

Menteri Bintang Puspayoga menjelaskan, selain terkait pemberdayaan perempuan, Presiden juga menekankan pentingnya permasalahan terkait pekerja anak, melaksanakan kegiatan yang mendorong peran ibu dalam pendidikan, menurunkan angka kekerasan, dan mencegah perkawinan anak.

Dalam menangani kekerasan terhadap perempuan dan anak, Kementerian PPPA dapat bekerjasama dengan K/L lain, termasuk Polri.

“Saya yakin betul, dengan bekerjasama dan bersinergi kita akan memiliki kekuatan dan energi yang lebih besar, efektif, dan efisien. Kita harus memastikan bahwa setiap program dan kegiatan yang kita laksanakan betul-betul bermanfaat dan dirasakan oleh masyarakat,” tandasnya.(yus/ms)

Berita Terkait

Masa Tenang Pilkada Dimulai, Erzaldi Ingatkan Pentingnya Hak Pilih Warga Babel
Langkah – langkah Strategis Erzaldi Untuk Tata Kelola Pendidikan Yang Lebih ebih Baik
Yuri : Memperkuat Kemandirian Ekonomi Daerah Melalui Pembentukan Holding Company di Babel
Indeks Kepuasan Masyarakat di Sulsel Terus Meningkat, Dapat Nilai 88,24.
Rapat Koordinasi Pengawas Madrasah Tekankan Penguatan Peran Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Madrasah.
Ego Diamankan Ditresnarkoba Polda Babel Terkait Kepemilikan Barang Haram
Yuri Inisiasi Pengembangan Sektor Industri Primer di Bangka Belitung
Strategi BERAMAL Berorientasi Pada Hasil Dalam Mengelola Investasi Daerah 
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 24 November 2024 - 10:51 WIB

Masa Tenang Pilkada Dimulai, Erzaldi Ingatkan Pentingnya Hak Pilih Warga Babel

Minggu, 24 November 2024 - 09:56 WIB

Langkah – langkah Strategis Erzaldi Untuk Tata Kelola Pendidikan Yang Lebih ebih Baik

Minggu, 24 November 2024 - 09:29 WIB

Yuri : Memperkuat Kemandirian Ekonomi Daerah Melalui Pembentukan Holding Company di Babel

Sabtu, 23 November 2024 - 23:02 WIB

Indeks Kepuasan Masyarakat di Sulsel Terus Meningkat, Dapat Nilai 88,24.

Sabtu, 23 November 2024 - 22:50 WIB

Rapat Koordinasi Pengawas Madrasah Tekankan Penguatan Peran Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Madrasah.

Sabtu, 23 November 2024 - 11:37 WIB

Ego Diamankan Ditresnarkoba Polda Babel Terkait Kepemilikan Barang Haram

Sabtu, 23 November 2024 - 08:58 WIB

Yuri Inisiasi Pengembangan Sektor Industri Primer di Bangka Belitung

Sabtu, 23 November 2024 - 08:16 WIB

Strategi BERAMAL Berorientasi Pada Hasil Dalam Mengelola Investasi Daerah 

Berita Terbaru

Sosial Politik

Apel Siaga Masa Tenang, Bawaslu Lutra Tegas Jangan Batasi Hak Masyarakat

Minggu, 24 Nov 2024 - 17:36 WIB