Kalsel, Berita.Q.com
Banjir yang telah merendam wilayah Kalimantan Selatan selama hampir seminggu ini telah mulai menimbulkan dampak sosial bagi para korbannya terutama dalam memenuhi kebutuhan hidup seperti tempat tinggal dan pangan termasuk suplai air bersih. Rabu (20/01/2021).
Satuan Brimob Polda Kalimantan Selatan yang dipimpin langsung oleh Dansat Brimob Kombes Pol. Ronny Suseno, S.I.K., M.H. dari awal kejadian hingga saat ini terus berupaya semaksimal mungkin untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak dengan melakukan evakuasi serta menyalurkan bantuan air bersih, bahan makanan seperti beras, minyak goreng, mie instan dan makanan ringan untuk anak-anak.
Dansat Brimob Polda Kalsel berharap bantuan ini bisa bermanfaat untuk meringankan beban para korban yang terdampak banjir di Kalimantan Selatan.
“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk para korban banjir yang telah hampir seminggu ini rumah mereka terendam yang sampai sekarang belum juga kering atau masih terjadi genangan meski tidak separah dari dua atau tiga hari kemarin”, ujar Ronny Suseno.(red)