Sulsel, BeritaQ.com – Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Sulawesi Selatan, Sitti Diza Rasyid Ali, melantik pengurus baru Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Gowa periode 2019 – 2023, Rabu (25/5/2022) bertempat di Baruga Tinggimae kompleks Rujab Bupati Gowa.
Diza, mengungkapkan Pemuda Pancasila Kabupaten Gowa merupakan penyangga Pemuda Pancasila di Sulawesi Selatan.
Ia juga menceritakan pengalamannya bersama Pemuda Pancasila Kabupaten Gowa di masa lalu yang selalu tampil dengan kejayaannya.
“Dulu waktu Pak Syahrul Yasin Limpo, Pak Ichsan, Pemuda Pancasila Kabupaten Gowa sangat berjaya. Makanya Ketum MPN Pak Yapto sering hadir di kegiatan PP Gowa, ” ungkapnya.
Bupati Kabupaten Gowa, Adnan Purichta IYL yang turut hadir di acara pelantikan itu juga menyampaikan rasa bangga kepada Pemuda Pancasila karena diisi oleh orang-orang yang memiliki integritas dalam memajukan daerah.
“Saya bangga melihat Pemuda Pancasila. Teruslah berkarya dan berkolaborasi memajukan Kabupaten Gowa, ” ujarnya.
Di momentum pelantikan pengurus MPC PP Kabupaten Gowa, Adnan juga memaparkan bagaimana keakrabannya dengan Ketua MPW PP Sulawesi Selatan, yang merupakan sahabat dari Almarhum Ichsan Yasin Limpo (Ayah dari Bupati Gowa, Adnan IYL).
“Tante Diza ini sahabat Ayah saya. Mulai dari SD sampai SMA satu Sekolah, makanya saya panggil Ibu Ketua ini dengan ‘Tante’, ” paparnya.
Adnan yang juga Ketua Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) Pemuda Pancasila Kabupaten Gowa, juga memberikan apresiasi dan dukungan kepada Ketua MPW Pemuda Pancasila Sulawesi Selatan, St. Diza Rasyid Ali untuk maju pada perhelatan Musyawarah Wilayah Pemuda Pancasila Sulawesi Selatan Juli 2022 mendatang.
“Maju tante Diza (St. Diza Rasyid Ali), Gowa bersama ta, ” ucap Adnan disambut tepuk tangan dari para kader PP Gowa.