Melawi, DNID. co. id
Menyambut Hari Ulang Tahun atau HUT Lalu Lintas ke-67 Tahun 2022, Jajaran personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Melawi melaksanakan bakti sosial kepasa masyarakat dengan membagikan sembako gratis kepada warga di wilayah hukum Polres Melawi, Kamis (8/9)
Kepala Kepolisian Resor Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto melalui Kepala Satuan Lalulintas AKP Suwaris, menyampaikan, kegiatan ini betul-betul kegiatan sosial, untuk berbag terhadapi sesama, meskipun nilainya tidak seberapa.
Disampaikan Suwaris, bahwa kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan pihaknya dalam rangka HUT -67 tahun 2022 Lalu Lintas Bhayangkara yang jatuh pada tanggal 22 September mendatang.
“Bakti sosial ini adalah bentuk kepedulian Polri, khususnya Satuan Lalu Lintas Polres Melawi, walaupun tidak banyak, mudah mudahan bermanfaat dan dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ujarnya
Kasat Lantas juga menghimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya masarakat Kabupaten Melawi, agar tetap mematuhi aturan lalu lintas dalam berkendara, utamakan keselamatan dan budayakan tertib berlalu lintas agar terciptanya Kamseltibcar Lantas di wilayah Kabupaten Melawi, imbuh AKP Suwaris
Salah satu warga penerima bantuan sembako mengucapkan terimakasih atas kepedulian Polres Melawi khususnya Satuan Lalu Lintas Polres Melawi.
“Kami mengucapkan terimakasih atas kepedulian dan empati Polres Melawi kepada masyarakat kurang mampu, semoga Polres Melawi khususnya Satuan Lalu Lintas dapat terus melayani masyarakat,” ucap dia.