Sleman, DNID Jogja – YPPN (Yayasan Pusat Pembelajaran Nusantara) dan Lembaga AR Learning Center D.I Yogyakarta sukses menggelar peresmian beserta tasyakuran kantor sekretariat baru dan menggelar doa bersama untuk korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur. Minggu (04/12/2022).
Kegiatan ini juga dirangkai dengan simbolis penyerahan bantuan untuk korban gempa bumi di Cianjur dan diisi juga potong tumpeng oleh Founder dan Ketua dewan pengawas Yayasan serta Kajian islam bersama Buya Hamdan Firmansyah CT-ALC pimpinan Pondok Pesantren Modern Cendekia Sukabumi.
Andre Hariyanto, Owner AR Learning Center mengucap syukur acara tersebut berjalan lancar dan sukses.
“semoga dengan kehadirannya ALC dan YPPN bisa menebarkan kebaikan dalam mencerdaskan anak bangsa,” harap Andre.
Hadir dalam giat tersebut diantaranya Alumni lintas Nusantara, Ketua PHRI Sleman, Ketua Penggiat Anti Narkoba Indonesia, Ketua Yayasan Aksi Inspirasi Indonesia, Perkumpulan Bekam, dan Ikatan Pelajar Riau serta Papua juga H. Asrorbudin, M.MA selaku pemilik Pendopo Wahyun Asror Dua, Kabupaten Sleman.
Pembina YPPN Yogyakarta berharap, semoga dengan tempat baru ini, kita semua khususnya pengurus, trainer, alumni dan simpatisan bisa lebih semangat lagi dalam menjalankan setiap tugas dan merasa dari bagian memiliki tempat sekretariat ini dan bukti Ikhtiar agar lebih baik,” terangnya.
Adapun lokasi sekretariat terbaru berada di Jln. Padukuhan Kenayan, Pucanganom, RT. 08 RW. 027, Kel. Wedomartani, Kec. Ngemplak, Kab. Sleman, Provinsi D.I Yogyakarta.
Halaman Berita ini : 1 2 Baca Halaman Selanjutnya