Bangka Selatan DNID.id.co – Dalam upaya memperkuat dukungan bagi pasangan Erzaldi Rosman Djohan dan Yuri Kemal Fadlullah dalam Pemilihan Gubernur Bangka Belitung 2024, Ketua Koordinator Wilayah (Korwil) Bangka Selatan untuk “Kawan Erzaldi,” sekaligus anggota DPRD terpilih dari Partai Gerindra Dapil 2 Bangka Selatan, Rusi Sartono, S.IP, secara resmi mendeklarasikan dukungan penuh kepada pasangan tersebut. Deklarasi yang diadakan di Bangka Selatan ini menegaskan komitmen “Kawan Erzaldi” untuk mengawal dan memenangkan pasangan Erzaldi-Yuri pada Pilkada November 2024 mendatang.
Rusi Sartono menyatakan bahwa deklarasi ini merupakan hasil dari pembahasan panjang dalam tim “Kawan Erzaldi,” yang terdiri dari relawan, simpatisan, dan kader partai.
Menurutnya, deklarasi ini bukan hanya bentuk dukungan, tetapi juga sebuah strategi penting untuk memperkuat kekompakan serta meningkatkan kerjasama tim dalam memastikan kemenangan pasangan yang mereka dukung.
“Bismillah, deklarasi ini adalah langkah penting untuk memperkuat solidaritas dan kerjasama kami dalam mendukung serta memenangkan pasangan Erzaldi-Yuri. Kami, tim ‘Beramal,’ siap bekerja keras demi kemenangan pada Pemilukada 2024,” ungkap Rusi dalam pidato deklarasinya.
Rusi Sartono juga menekankan kesiapan tim pemenangan “Beramal,” yang terdiri dari berbagai elemen, termasuk relawan “Kawan Erzaldi.”
Menurutnya, tim ini telah siap bertarung di lapangan, menjalin komunikasi dengan masyarakat, serta menggalang dukungan demi memastikan kemenangan pasangan Erzaldi-Yuri dalam pemilihan yang tinggal beberapa bulan lagi.
“Kami optimis, relawan dan tim pemenangan ‘Beramal’ yang berada di bawah naungan ‘Kawan Erzaldi’ siap berjuang hingga titik penghabisan. Kami yakin bahwa dengan kerja keras dan dukungan masyarakat, kemenangan dapat diraih,” ujar Rusi dengan penuh keyakinan.
Selain itu, Rusi mengungkapkan bahwa tim “Beramal” sudah mulai melakukan berbagai persiapan teknis, termasuk pelatihan relawan, pengorganisasian kampanye, dan penyusunan strategi.
Halaman Berita ini : 1 2 3 Baca Halaman Selanjutnya
Penulis : Sandy
Editor : Redaksi Babel
Sumber Berita : KBO BABEL