Breaking News

Putra Daerah Sulteng Resmi Jabat Wakapolda Sulteng

Rabu, 20 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bikin Website Murah

Palu,DNID.co.id – Dr. Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf, S.I.K., M.H., yang saat ini resmi menjabat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Sulawesi Tengah (Sulteng), merupakan sosok yang memiliki rekam jejak luar biasa di dunia Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Dengan pangkat Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) kini Dr. Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf dipromosikan akan menyandang pangkat Bintang Satu atau Brigadir Jenderal Polisi, ia telah menunjukkan dedikasi dan pengabdiannya dalam berbagai jabatan penting, baik di level daerah maupun nasional.

Helmi, merupakan putra daerah yang lahir di Luwuk, Sulawesi Tengah pada 8 Mei 1971, memulai karier kepolisiannya setelah lulus dari Akademi Kepolisian (Akpol) pada tahun 1993. Sejak itu, ia telah meniti karier di berbagai posisi strategis di Polri, mulai dari Kasat Reskrim Polres hingga menjadi Wakapolda Sulteng sesuai Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2517/XI/KEP./2024 yang diterbitkan pada 11 November 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada 2007, ia menyelesaikan Pendidikan Sekolah Staf dan Pimpinan (Sespim) dan Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat I di tahun 2021 yang semakin mematangkan kemampuan kepemimpinannya di lingkungan Polri.

Pendidikan menjadi bagian penting dalam perjalanan karier Helmi. Ia meraih gelar S1 di bidang Ilmu Kepolisian di Akademik Kepolisian, kemudian melanjutkan studi S2 di bidang Hukum di Universitas Tanjungpura Pontianak. Selanjutnya, ia menyelesaikan studi S3 di Universitas Diponegoro pada tahun 2023.

Selain itu, Helmi juga aktif mengikuti berbagai pendidikan dan pelatihan untuk mengembangkan kapasitasnya, baik dalam bidang kepolisian operasional maupun manajerial. Sebagai bagian dari upaya peningkatan kualitas diri, ia telah menyelesaikan berbagai program pengembangan dan pelatihan yang melibatkan lembaga-lembaga kepolisian di dalam negeri.

Editor : Redaksi Sulawesi Selatan

Sumber Berita : Humas Polda Sulteng

Berita Terkait

Refleksi Kinerja Andi Arwin Azis, Pemkot Makassar Siapkan Momen Kebersamaan.
Pjs Wali Kota Makassar Arwin Azis Hadiri Sertijab Komandan Lantamal VI.
Pjs Wali Kota Arwin Azis Paparkan Jawaban atas Pemandangan Umum Fraksi Terkait Ranperda APBD 2025
Dua Pejabat Polres Maros Dimutasi,Ini Penggantinya.
Pj Gubernur Sulsel Terima Audience PMKRI Cabang Makassar, Bahas Agenda MPAI
Yuri Kemal Mendorong Terciptanya Kebijakan dan Regulasi yang konsisten, transparan serta Berpihak pada Kepentingan Publik
Pemkab Sinjai Gelar Rapat Tim persiapan penyusunan Ranperbup ADD berbasis Ekologi
Pemkot Pangkalpinang Gelar Sosialisasi PPID, Tingkatkan Pemahaman Keterbukaan Informasi Publik
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 20:27 WIB

Refleksi Kinerja Andi Arwin Azis, Pemkot Makassar Siapkan Momen Kebersamaan.

Rabu, 20 November 2024 - 20:20 WIB

Pjs Wali Kota Makassar Arwin Azis Hadiri Sertijab Komandan Lantamal VI.

Rabu, 20 November 2024 - 20:13 WIB

Pjs Wali Kota Arwin Azis Paparkan Jawaban atas Pemandangan Umum Fraksi Terkait Ranperda APBD 2025

Rabu, 20 November 2024 - 19:45 WIB

Dua Pejabat Polres Maros Dimutasi,Ini Penggantinya.

Rabu, 20 November 2024 - 18:55 WIB

Pj Gubernur Sulsel Terima Audience PMKRI Cabang Makassar, Bahas Agenda MPAI

Rabu, 20 November 2024 - 18:45 WIB

Yuri Kemal Mendorong Terciptanya Kebijakan dan Regulasi yang konsisten, transparan serta Berpihak pada Kepentingan Publik

Rabu, 20 November 2024 - 18:41 WIB

Pemkab Sinjai Gelar Rapat Tim persiapan penyusunan Ranperbup ADD berbasis Ekologi

Rabu, 20 November 2024 - 18:24 WIB

Pemkot Pangkalpinang Gelar Sosialisasi PPID, Tingkatkan Pemahaman Keterbukaan Informasi Publik

Berita Terbaru