Breaking News

Radio Player

Loading...

Pilkada Lancar dan Kondusif, Kapolres Luwu Utara Bilang Ini Tanggung Jawab Bersama.

Kamis, 28 November 2024

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Luwu Utara, DNID.co.id – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Luwu Utara berlangsung aman,lancar, dan kondusif.

Kapolres Luwu Utara, AKBP Muh Husni Ramli melalui Kasi Humas Polres, IPTU Gustan, SHK menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak terkait.

Kapolres mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten yang berjuluk Bumi Lamaranginang, mulai dari tahap pendaftaran, pemungutan dan perhitungan suara ditingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS).

ads

”Untuk situasi Luwu Utara secara umum masih terjaga dan kondusif. Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh lapisan masyarakat yang telah datang ke TPS memberikan hak suaranya dan bersama-sama menjaga Bumi Lamaranginang tetap aman,” sebutnya pada media ini via whatsapp, Kamis 28 November 2024 malam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Walaupun seluruh proses pencoblosan berjalan kondusif, Kapolres Luwu Utara tetap meminta kepada masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban sebab proses pilkada tetap berjalan hingga nanti final pengucapan sumpah/janji Bupati dan Wakil Bupati, Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel.

“Pencoblosan berlangsung tanpa adanya gangguan. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat di wilayah Kabupaten Luwu Utara memiliki kesadaran dan tanggung jawab yang tinggi dalam menggunakan hak pilihnya,” harapnya.

Kapolres juga mengapresiasi kerjasama yang telah terjalin antara Polres Luwu Utara, Brimob, TNI, Pemerintah Daerah dan masyarakat yang sampai saat ini tetap saling mendukung untuk menjaga situasi tetap terkendali.

”Dengan sinergi yang kuat, Polres dapat melaksanakan berbagai kegiatan kepolisian, mulai dari penangkalan, pencegahan, hingga penegakan hukum, untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif,” terangnya.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Linmas, petugas KPPS, Panwas dan relawan yang telah bekerja sama dengan kepolisian dalam membantu mensukseskan pemungutan suara di TPS sehingga amanji dan lancar.

“Aman, sukses dan lancarnya Pilkada di Kabupaten Lutra menjadi tanggung jawab kita bersama. Maka dari itu, kepada masyarakat agar kiranya tetap menjaga persatuan dan menghormati hasil akhir dari Pemilihan Kepala Daerah yang akan ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU),” jelasnya.

Simpan Gambar:

Penulis : Yustus

Editor : Redaksi Sulawesi Selatan

Berita Terkait

Dandim 0502/JU Monitoring Perayaan Malam Tahun Baru di Jakarta Utara
Hadapi Cuaca Ekstrim dan Bajir Rob, Pemerintah Kota Jakarta Utara Perkuat Mitigasi
Kodim 0502/Jakarta Utara Gelar Patroli Gabungan 3 Pilar Jelang Pergantian Tahun
Wali Kota Makassar Lantik Ribuan RT/RW Secara Serentak, Siap Jalankan Program MULIA
Nahkoda Baru DPD PAN Maros, Zulkifli Hasan Tunjuk Gemilang
Kegiatan di penghujung tahun 2025 , GAS dan PPWI gelar Kampung Peduli 
Sapa Masyarakat Ogoamas, Longki Djanggola Janji Fasilitasi Pengurusan Sertipikat Tanah
Dua Pelaku Diamankan, Polisi Gagalkan Perdagangan Benih Lobster Jenis Pasir Tanpa Dokumen Sah
Berita ini 17 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 12:09 WITA

Dandim 0502/JU Monitoring Perayaan Malam Tahun Baru di Jakarta Utara

Rabu, 31 Desember 2025 - 16:14 WITA

Hadapi Cuaca Ekstrim dan Bajir Rob, Pemerintah Kota Jakarta Utara Perkuat Mitigasi

Selasa, 30 Desember 2025 - 20:08 WITA

Kodim 0502/Jakarta Utara Gelar Patroli Gabungan 3 Pilar Jelang Pergantian Tahun

Senin, 29 Desember 2025 - 17:20 WITA

Wali Kota Makassar Lantik Ribuan RT/RW Secara Serentak, Siap Jalankan Program MULIA

Senin, 29 Desember 2025 - 11:53 WITA

Nahkoda Baru DPD PAN Maros, Zulkifli Hasan Tunjuk Gemilang

Minggu, 28 Desember 2025 - 17:27 WITA

Kegiatan di penghujung tahun 2025 , GAS dan PPWI gelar Kampung Peduli 

Minggu, 28 Desember 2025 - 14:21 WITA

Sapa Masyarakat Ogoamas, Longki Djanggola Janji Fasilitasi Pengurusan Sertipikat Tanah

Jumat, 26 Desember 2025 - 17:58 WITA

Dua Pelaku Diamankan, Polisi Gagalkan Perdagangan Benih Lobster Jenis Pasir Tanpa Dokumen Sah

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Personel Kodim 0506/Tgr Dikerahkan Pengamanan Malam Tahun Baru 2026

Kamis, 1 Jan 2026 - 12:47 WITA

Sosial Politik

Dandim 0502/JU Monitoring Perayaan Malam Tahun Baru di Jakarta Utara

Kamis, 1 Jan 2026 - 12:09 WITA