Breaking News

Radio Player

Loading...

Bupati Toraja Utara, Ungkap Temuan Anggaran Tak Tepat Sasaran di Toraja Utara

Kamis, 3 April 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Toraja Raya, DNID.co.id – Anggaran di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Toraja Utara tahun 2025 banyak yang tidak tepat sasaran untuk masyarakat.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong, setelah melakukan review anggaran yang telah disahkan sebelumnya.

“Ini memang belum final ya, tapi anggaran kita di tahun 2025 yang sudah disahkan sebelumnya itu banyak sekali yang tidak tepat sasaran,” ujar Frederik, Selasa (1/4/2025).

ads

Dedy, sapaan akrabnya, menjelaskan bahwa review anggaran ini dilakukan berdasarkan arahan Presiden RI, Prabowo Subianto.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah dilakukan evaluasi, Pemerintah Kabupaten Toraja Utara berhasil menemukan peluang untuk melakukan penghematan anggaran yang cukup besar.

“Akhirnya kita coba review kembali dan bisa mendapatkan penghematan yang luar biasa besar,” jelasnya.

Penghematan anggaran ini memungkinkan Pemkab Toraja Utara untuk mengalokasikan dana ke beberapa program strategis dan mendesak.

Beberapa di antaranya adalah pembayaran gaji tenaga kerja daerah (TKD) kebersihan yang belum terbayarkan.

Selain itu, dana juga dialokasikan untuk revitalisasi Sungai Sa’dan, revitalisasi drainase, Pasar Bolu, serta beberapa titik langganan banjir di dalam kota.

Tidak hanya itu, anggaran hasil penghematan juga akan digunakan untuk perbaikan beberapa ruas jalan dalam kota, seperti Jalan Serang, pembenahan jalan Barana’-Kandeapi, Bori’, Awan-Panggala’, Pulu’-Pulu’, Baruppu’-Parodo, serta perbaikan jembatan Sapan dan jembatan di Talimbangan.

Frederik juga menyinggung kritik yang muncul terkait kendaraan dinas.

Menurutnya, banyak pihak lebih fokus pada isu tersebut dibandingkan dengan langkah strategis yang sedang dilakukan oleh Pemkab Toraja Utara.

“Kami diserang isu kendaraan dinas, tapi upaya kita yang satu ini tidak dibahas, tidak terangkat ke permukaan. Tapi nda apa-apa, kita kerja dalam senyap. Dedy-Andre siap tidak populer demi kebaikan masyarakat,” pungkasnya.

Dengan adanya pergeseran anggaran ini, diharapkan pembangunan di Toraja Utara bisa lebih merata dan tepat sasaran, sehingga manfaatnya bisa benar-benar dirasakan oleh masyarakat luas.

*** Yustus

Penulis : Yustus

Editor : Admin

Sumber Berita : Redaksi Sulsel

Berita Terkait

Pemkot Tangsel dan GOW Luncurkan Sekolah Ibu, Program Pendidikan Alternatif untuk Warga Putus Sekolah
BK DPRD Jeneponto Bergerak Usai Wakil Ketua Dilaporkan Dugaan Nikah Siri dan Menghamili Istri Orang
Kolaborasi Pemkot Tangsel dan Baznas Perkuat Penanganan Stunting, Bantuan Menyasar 280 Keluarga
Jelang Pemilihan RT/RW di Makassar, Sekda Tekankan Pentingnya Stabilitas Keamanan dan Netralitas Camat Lurah
Didit Tegaskan Perda IPR Mempermudah Masyarakat Sambil Menjaga Kepastian Hukum Daerah
Putar Roda Jemput Aspirasi, Bupati JKA Wujudkan Janji Lewat Aksi Nyata
Program Lingkungan Hidup Kodim 0502/JU: Bersatu dengan Alam untuk Indonesia Hijau
Gelar Uji keterbukaan publik, KI Pusat Tekankan Kementerian dan Instansi Terkait Gamlang Sampaikan Informasi Untuk Masyarakat 
Berita ini 882 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 27 November 2025 - 17:09 WITA

Pemkot Tangsel dan GOW Luncurkan Sekolah Ibu, Program Pendidikan Alternatif untuk Warga Putus Sekolah

Kamis, 27 November 2025 - 13:45 WITA

BK DPRD Jeneponto Bergerak Usai Wakil Ketua Dilaporkan Dugaan Nikah Siri dan Menghamili Istri Orang

Rabu, 26 November 2025 - 16:16 WITA

Kolaborasi Pemkot Tangsel dan Baznas Perkuat Penanganan Stunting, Bantuan Menyasar 280 Keluarga

Senin, 24 November 2025 - 20:12 WITA

Jelang Pemilihan RT/RW di Makassar, Sekda Tekankan Pentingnya Stabilitas Keamanan dan Netralitas Camat Lurah

Sabtu, 22 November 2025 - 23:55 WITA

Didit Tegaskan Perda IPR Mempermudah Masyarakat Sambil Menjaga Kepastian Hukum Daerah

Sabtu, 22 November 2025 - 20:32 WITA

Putar Roda Jemput Aspirasi, Bupati JKA Wujudkan Janji Lewat Aksi Nyata

Jumat, 21 November 2025 - 16:59 WITA

Program Lingkungan Hidup Kodim 0502/JU: Bersatu dengan Alam untuk Indonesia Hijau

Kamis, 20 November 2025 - 12:59 WITA

Gelar Uji keterbukaan publik, KI Pusat Tekankan Kementerian dan Instansi Terkait Gamlang Sampaikan Informasi Untuk Masyarakat 

Berita Terbaru

Pertanian

Gowa Target Jadi Lumbung Pangan Mandiri Sulawesi Selatan

Jumat, 28 Nov 2025 - 20:55 WITA

Kriminal Hukum

Balita Nyaris Dibuang ke Kanal Berhasil Diselamatkan Polisi

Jumat, 28 Nov 2025 - 18:43 WITA