Breaking News

Radio Player

Loading...

Tiga Pesan Penting dari Menag tentang Perjuangan Ambo Dalle, Fondasi yang Menginspirasi

Minggu, 30 November 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Wajo,DNID.co.id — Menteri Agama Nasaruddin Umar menekankan tiga pesan penting yang juga menjadi fondasi perjuangan AG. Ambo Dalle: Pendidikan, perluasan akses pendidikan, dan penguatan Moderasi Beragama. Hal ini ditegaskannya saat menghadiri Haul ke-29 AG. H. Abdurrahman Ambo Dalle, pendiri Yayasan DDI, di Wajo, Sulawesi Selatan.

Menag menegaskan bahwa pesantren memiliki peran strategis dalam menjaga moralitas dan masa depan bangsa. Menurutnya, pesantren tidak hanya menjadi pusat pembelajaran agama, tetapi juga ruang pembentukan karakter yang kuat sejak usia dini.

“Di mana-mana saya sampaikan bahwa pondok pesantren adalah benteng masa depan Indonesia. Di sini diajarkan akhlak sejak dini, dan itu yang menjadikan santri kuat pendirian,” ujar Menag di Pondok Pesantren Al-Mubarak DDI Tobarakka, Kabupaten Wajo, Minggu (30/11/2025).

ads

Ia menambahkan bahwa pendidikan yang ideal bukan hanya berorientasi pada capaian akademik, melainkan juga pada pembentukan pribadi yang utuh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pendidikan bukan hanya persoalan transfer pengetahuan, tetapi bagaimana membentuk manusia yang kokoh, matang, dan berakhlak,” imbuhnya.

Acara haul ini juga dirangkaikan dengan pembukaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) antar Pondok Pesantren se-Provinsi Sulawesi Selatan. Hadir mendampingi Menag, Staf Khusus Menteri Agama bidang Sumber Daya Manusia dan Media, Ismail Chawidu, Kepala Kanwil Kemenag Sulsel, Ali Yafid, Direktur Pesantren Basnang Said.

Menag juga menyoroti pentingnya pemerataan pendidikan sebagai prasyarat kemajuan bangsa. Ia menegaskan bahwa negara harus hadir memastikan setiap anak, termasuk yang tinggal di wilayah terpencil, memperoleh kesempatan belajar yang sama.

“Kalau perlu kita bikin daerah itu kaya, sehingga bisa memproduksi anak-anak muda yang berpendidikan dan berperadaban tinggi. Negara hadir untuk memastikan akses pendidikan yang setara bagi seluruh anak bangsa,” tegasnya.

Menag juga mengajak para santri dan masyarakat untuk meneladani warisan dakwah AG. Ambo Dalle yang dikenal lembut, menyejukkan, serta berakar kuat pada kearifan lokal. Ia menegaskan bahwa nilai-nilai tersebut relevan untuk menjaga harmoni dan persaudaraan di tengah masyarakat yang majemuk.

“Moderasi beragama itu bukan wacana, tapi pedoman hidup. Ini jalan tengah agar kita tetap rukun, saling menghormati, dan tidak mudah terprovokasi,” jelasnya.

Menurut Menag, AG. Ambo Dalle merupakan sosok ulama besar yang konsisten menyebarkan ajaran Islam yang toleran dan membawa kemaslahatan bagi masyarakat luas. Ia menilai keteladanan seperti inilah yang perlu terus dirawat oleh generasi hari ini.

Menag menutup tausiyahnya dengan mengajak masyarakat terus menjaga warisan perjuangan AG. Ambo Dalle. “Mari kita rawat ajaran dan keteladanan beliau: kesederhanaan, keberanian moral, dan kecintaannya pada ilmu. Inilah yang akan memperkuat bangsa kita di masa depan,” pesannya.

Simpan Gambar:

Editor : Kingzhie

Sumber Berita : Kemenag

Berita Terkait

Polres Bulukumba Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H
Dukung Program Kampung Haji Indonesia Wahdah Islamiyah Siap Berkontribusi
Diduga Remas Alat Vital Santriwati, Oknum Guru Mengaji di Jeneponto Diringkus Polisi
Menyongsong Tahun Baru 2026, Polres Poso Gelar Doa Bersama Lintas Agama
Kolaborasi BMM Sulsel dan Procerus Gelar khitanan Massal Edisi liburan Sekolah di Makassar dan Gowa
Perayaan Natal 2025 di Makassar Kondusif, Wali Kota: Makassar Aman karena Toleransi dan Kebersamaan
Momentum Pengukuhan IPIM,Wabup Gowa Tekankan Penguatan Peran Imam Masjid
Polsek Lore Utara Bantu Pembangunan Masjid Al-Amin Desa Wuasa
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 01:02 WITA

Polres Bulukumba Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H

Jumat, 2 Januari 2026 - 19:42 WITA

Dukung Program Kampung Haji Indonesia Wahdah Islamiyah Siap Berkontribusi

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:48 WITA

Diduga Remas Alat Vital Santriwati, Oknum Guru Mengaji di Jeneponto Diringkus Polisi

Sabtu, 27 Desember 2025 - 19:27 WITA

Menyongsong Tahun Baru 2026, Polres Poso Gelar Doa Bersama Lintas Agama

Sabtu, 27 Desember 2025 - 18:24 WITA

Kolaborasi BMM Sulsel dan Procerus Gelar khitanan Massal Edisi liburan Sekolah di Makassar dan Gowa

Jumat, 26 Desember 2025 - 14:19 WITA

Perayaan Natal 2025 di Makassar Kondusif, Wali Kota: Makassar Aman karena Toleransi dan Kebersamaan

Senin, 22 Desember 2025 - 21:22 WITA

Momentum Pengukuhan IPIM,Wabup Gowa Tekankan Penguatan Peran Imam Masjid

Sabtu, 20 Desember 2025 - 11:25 WITA

Polsek Lore Utara Bantu Pembangunan Masjid Al-Amin Desa Wuasa

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026

Sabtu, 24 Jan 2026 - 16:05 WITA