Breaking News

Radio Player

Loading...

Plt. Dirjen Rehsos: Ujung Tombak Ditjen Rehabilitasi Sosial adalah ATENSI

Minggu, 4 Agustus 2024

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Bandung,DNID.co.id-Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial mengadakan kegiatan Penyusunan Pagu Anggaran Tahun Anggaran 2025 dan Monitoring Kinerja Anggaran Semester 1 Tahun Anggaran 2024 di Bandung 3-4 Agustus 2024.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh seluruh perencana dan aplikator satker di lingkungan Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial, bagian pengawasan anggaran, serta seluruh Kepala Sentra Terpadu dan Kepala Sentra melalui zoom meeting.

Sekretaris Ditjen Rehabilitasi Sosial Salahuddin Yahya dalam laporan kegiatan menyampaikan, bahwa sinkronisasi pada penyusunan RK/KL dibutuhkan agar tidak terjadi gap atau ekstrim. “ini adalah arahan dari Sekretaris Jenderal untuk mensinkronkan penyusunan RK/KL dengan renstra maupun renja sehingga tidak terjadi gap atau ekstrim”, ungkapnya.

ads

Dalam arahannya Plt. Direktur Jenderal Rehabilitasi Sosial, Pepen Nazaruddin menekankan pentingnya penyusunan anggaran yang akurat dan transparan, serta monitoring kinerja anggaran secara berkala untuk memastikan penggunaan dana yang efektif dan efisien.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kegiatan ini sangat penting untuk memastikan bahwa anggaran yang disusun dapat mendukung program-program rehabilitasi sosial secara maksimal dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi masyarakat yang membutuhkan,” ujar Pepen Nazaruddin.

Pepen juga mengingatkan kepada seluruh Kepala Sentra Terpadu dan Sentra bahwa ujung tombak Rehabilitasi Sosial adalah ATENSI yang berbasis perorangan (individu), kelompok, masyarakat dan residensial. Oleh karena itu, kegiatan residensial di sentra harus tetap dilaksanakan, seperti pengasuhan anak, layanan dasar, dan kegiatan layanan lain yang memerlukan intens di Sentra.

Lanjutnya Pepen menegaskan bahwa kegiatan ini adalah “bagaimana mensinkronkan penyusunan RK/KL dengan Renstra maupun Renja 2025 sehingga tidak terjadi gap atau ekstrim dengan tahun sebelumnya, kita menyusun anggaran 2025 untuk menyiapkan anggaran kepemimpinan dan pemerintahan yang baru, secara umum di tahun 2025 tidak banyak perubahan kita hanya mengakhiri dan melengkapi dari 2021 sampai 2025 kita lengkap di 2025 ini.” Pungkas Pepen.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial dapat terus meningkatkan kualitas pengelolaan anggaran dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

Penulis : Kementerian Sosial

Berita Terkait

Jendral TNI Tandyo Budi Revita Letakan Batu Pertama Pembangunan Koperasi Merah Putih 
Ketua Umum PP Pemuda Hidayatullah Sebut Gugatan Mentan ke Tempo Sebagai Uji Akuntabilitas Publik
KAJ Sulsel Nilai Gugatan Amran Sulaiman ke TEMPO Ancaman Serius terhadap Kemerdekaan Pers
Dalam Rangka HUT ke-27 Korem 052/Wijayakrama Kodim 0502/Ju Gelar Anjangsana dan Do’a Bersama
Dua Kandidat Calon Ketua RT 10 Kebon Bawang Penuhi Syarat Pemilihan
Warga Keluhkan Samsat Makassar 1: Layanan Ribet, Tanpa Nomor Antrean dan Fasilitas Minim
Polres Metro Jakarta Barat Pastikan Kesiapan Sarana dan Prasarana Hadapi Potensi Bencana di Wilayahnya
Program Bedah Rumah Tangsel Makin Gencar, Pilar: Lingkungan Sehat Dimulai dari Rumah 
Berita ini 26 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 21:02 WITA

Jendral TNI Tandyo Budi Revita Letakan Batu Pertama Pembangunan Koperasi Merah Putih 

Kamis, 6 November 2025 - 19:54 WITA

Ketua Umum PP Pemuda Hidayatullah Sebut Gugatan Mentan ke Tempo Sebagai Uji Akuntabilitas Publik

Selasa, 4 November 2025 - 19:57 WITA

KAJ Sulsel Nilai Gugatan Amran Sulaiman ke TEMPO Ancaman Serius terhadap Kemerdekaan Pers

Selasa, 4 November 2025 - 13:41 WITA

Dalam Rangka HUT ke-27 Korem 052/Wijayakrama Kodim 0502/Ju Gelar Anjangsana dan Do’a Bersama

Sabtu, 1 November 2025 - 23:41 WITA

Dua Kandidat Calon Ketua RT 10 Kebon Bawang Penuhi Syarat Pemilihan

Sabtu, 1 November 2025 - 14:27 WITA

Warga Keluhkan Samsat Makassar 1: Layanan Ribet, Tanpa Nomor Antrean dan Fasilitas Minim

Kamis, 30 Oktober 2025 - 18:42 WITA

Polres Metro Jakarta Barat Pastikan Kesiapan Sarana dan Prasarana Hadapi Potensi Bencana di Wilayahnya

Kamis, 30 Oktober 2025 - 09:47 WITA

Program Bedah Rumah Tangsel Makin Gencar, Pilar: Lingkungan Sehat Dimulai dari Rumah 

Berita Terbaru

Kriminal Hukum

Dua Kerangka Manusia Dipastikan Orang Hilang Pada Saat Demo

Senin, 10 Nov 2025 - 05:09 WITA