MELAWI,BeritaQ.Com-Pemerintah Kabupaten melalui TP PKK Melawi bekerja sama dengan Yayasan Terang Bangsa adakan Pelatihan Training OF Trainer (TOT) dan Seminar Parenting SMP dan Training Leadership Pengurus OSIS.
Ketua TP PKK Melawi, Hj. Nurbetty Eka Mulyastri, mengatakan, peserta kegiatan pelatihan berjumlah 50 orang berasal dari guru, ASN, PKK, pelajar hingga masyarakat umum.
Ia menjelaskan, pelatihan ini adalah mendidik peserta untuk bisa menjadi trainer. Selanjutnya seorang trainer yang handal akan mampu membuat peserta training menjadi memiliki keahlian sesuai dengan materi training yang disampaikan.
Secara umum, kata Astri Panji, akrab disapa itu, pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas peserta untuk menjadi kader berkeahlian yang mampu menjadi sumber rujukan bagi masyarakat sekitarnya dan umum.
Diharapkan, agar sumber daya manusia yang ada pada seluruh peserta pelatihan saat ini bisa semakin berkeahlian, maka akan siap secara teknis maupun non teknis dalam mentransfer ilmu kepada lingkungan masyarakat.
Ditambahkan, peserta melalui pembekalan pelatihan ini, dengan peningkatan skill dan pengetahuan yang di dapat, selanjutnya bisa dimanfaatkan secara berkesinambungan kepada masyarakat sekitar dan umum sesuai dengan materi keahlian yang dimiliki
Kegiatan ini berlangsung sejak tanggal 11-16 September 2020 di SMPN 2 Nanga Pinoh.
Kegiatan di isi dengan materi yang disampaikan oleh Stefvy Pattikawa, Aegidius Sunusmo, dan Stepanus Cahyanto Suhardjo serta Ketua TP PKK Melawi Hj. Nurbetty Eka Mulyastri (*)