BeritaQ, Sulawesi Selatan – Setelah dilantik serah terima jabatan, pada tanggal 8 Juli 2022 lalu, AKBP Galih Indragiri, yang saat ini mengemban tugas dan tanggungjawab sebagai Kapolres Luwu Utara (Lutra) Sulawesi Selatan (Sulsel), melakukan kunjungan silaturahmi ke Pemda Luwu Utara dan diterima Wakil Bupati Luwu Utara Suaib Mansur di ruangannya, Selasa (19/7/2022).
“ Hal tersebut disampaikan Kapolres Luwu Utara, melalui Kasi Humas Polres IPTU Kawaru pada media ini bahwa, belum genap dua minggu bertugas di Bumi Lamaranginang julukan Kabupaten Luwu Utara, dan kini bersilaturahmi dengan Pemda Lutra, Kajari, dan Ketua Pengadilan Negeri Masamba,” sebutnya.
Semoga hubungan baik yang sudah terjalin selama ini, akan diteruskannya untuk mendukung suksesnya pembangunan serta mewujudkan kamtibmas yang aman di wilayah Kabupaten Lutra,” harapnya.
“Tujuan lain silaturahmi ini untuk menjalin sinergitas dalam mendukung suksesnya pembangunan, mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” tambahnya.
Kunjungan Silaturahmi Kapolres Luwu Utara beserta Wakapolres dan beberapa PJU Polres, disambut hangat oleh Wakil Bupati Suaib Mansur dan Kajari serta Ketua Pengadilan.
Sementara Wakil Bupati Lutra, menyampaikan atas nama Bupati Indah Putri Indriani dan pribadi, pemerintah, dan masyarakat mengucapkan selamat datang, menerima dengan terbuka dan siap menjadi mitra kepolisian, dalam rangka menciptakan kamtibmas Kabupaten Lutra yang kita cintai.
“Oleh karena itu dengan adanya jalinan sinergitas antar instansi ini dimungkinkan akan terbentuk kerja sama yang baik dalam memelihara situasi kamtibnas dan bersama-sama mendukung program pemerintah,” ujarnya.