Luwu Utara, DNID Sulsel – Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani, serahkan SK guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga pengajar atau guru dan tenaga kesehatan formasi tahun 2021 dilingkungan Pemerintah Kabupaten, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, di Aula Lagaligo Rabu, 28 September 2022 kemarin.
Surat Keputusan (SK) Guru PPPK ini diserahkan langsung oleh Bupati Luwu Utara kepada 204 orang guru dan 7 tenaga kesehatan yang lolos dalam seleksi perekrutan guru dan tenaga kesehatan PPPK formasi tahun 2021.
Dalam sambutannya, Bupati perempuan dua periode di Sulsel ini, mengucapkan rasa syukur dan menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh guru dan tenaga kesehatan PPPK yang baru.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Disampaikannya, dengan kehadiran guru dan tenaga kesehatan PPPK akan berdampak baik bagi Pemkab Lutra. Bupati yakin dengan adanya tenaga energi baru maka roda pemerintahan akan semakin lancar, terutama sekali pada bidang pendidikan dan kesehatan.
Dijelaskannya, tanpa adanya kerjasama yang baik dan tanpa adanya sebuah ‘Team Work’ yang kuat, sebagai Bupati dirinya tidak akan sanggup untuk mewujudkan serta mencapai visi dan Miso kabupaten yang berjuluk Bumi Lamaranginang (Lutra, red),” sebut Indah.
Bupati yakin bahwa, roda pemerintahan akan semakin lancar karena saudara-saudari semua akan membantu menjalankan roda Pemerintahan Luwu Utara.
Indah sapaan akrab Bupati perempuan dua periode di Sulsel ini mengajak, seluruh guru dan 7 tenaga kesehatan PPPK untuk menjadi satu tim yang siap untuk bekerjasama dengan tekad yang kuat dalam membangun Kabupaten Lutra.
Halaman Berita ini : 1 2 Baca Halaman Selanjutnya