Breaking News

Radio Player

Loading...

Selamat, Kafilah Kemensos Raih Juara Harapan Dua Cabang Lomba Azan

Selasa, 12 November 2024

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Jakarta,DNID.co.id-Perhelatan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) VII KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2024 digelar di Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah 3-11 November 2024.

Kementerian Sosial mengirimkan kafilah untuk mengikuti perhelatan dua tahun tersebut di tujuh cabang perlombaan. Juga, turut mengikutkan peserta dari kelompok penyandang disabilitas.

“Sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam bekerja kita harus dilandasi nilai-nilai tidak hanya fokus pekerjaan, tapi terus bagaimana spritualitas perlu dilatih, ” ungkap Sekretaris KORPRI Kemensos Laode Taufik Nuryadin di Jakarta, Senin (11/11/2024).

ads

Perhelatan MTQ KORPRI ini, kata Taufik, sudah ketujuh kali digelar dan positif untuk dilanjutkan di masing-masing satuan kerja (Satker) dengan bakat-bakat yang perlu diasah dan menjadi agenda rutin dua tahunan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Masing-masing satker memberikan pembinaan dan bimbingan serta pengkaderan. Kita melihatnya dari sisi silaturahmi dan soal menang-kalah lomba itu biasa karena kami spesialisasi sebagai pegawai, ” katanya.

Kafilah Kementerian Sosial sebanyak tujuh orang untuk tujuh cabang yang dilombakan, termasuk peserta disabilitas serta lima orang official.

“Kami membawa peserta disabilitas karena ingin ada perlakuan sama, dan cabang yang diikuti disabilitas yaitu azan dan lomba tahfiz alquran surat Al-Baqarah, ” tandasnya.

Sebelum mengikuti lomba, kafilah Kementerian Sosial diberikan bimbingan teknis (bimtek) dan pembekalan untuk setiap cabang yang dilombakan oleh para instruktur yang ahli di bidangnya.

“Di sela kesibukan mereka bekerja, kami informasikan terkait MTQ dan ternyata banyak yang berminat, ada dari Kendari, Solo, Cibinong dan Bogor juga Banjarbaru, ” ucap Taufik.

Soal target menang, Taufik menegaskan bahwa kafilah Kementerian Sosial lebih pada sisi silaturahim dan ajang syiarnya yang di kedepankan.

“Ya, saya kira soal juara di ajang MTQ KORPRI VII itu sudah ada pemenangnya di lauhul Mahfuz (ketetapan Tuhan-red), ” tandasnya.

Dari semua cabang, kafilah Kemensos berhasil meraih juara harapan dua di cabang Lomba Azan yang diraih oleh Firman dari Sentra Meohai Kendari pada MTQ VII KORPRI tingkat Nasional tahun 2024.

Simpan Gambar:

Penulis : Kementerian Sosial

Berita Terkait

Pangan sebagai Senjata Diplomasi: Mengulas Strategi Geopolitik Negara Kepulauan
Pastikan Penanganan Banjir Berjalan Optimal, Kapolres Metro Tangerang Kota Kunjungi Sejumlah Posko Pengungsian
Panius Kogoya Siap Perluas Sayap DPC BMP RI Hingga ke Distrik Terjauh di Mimika
Kodim 0502/Jakarta Utara Hadir Bantu Warga Terdampak Banjir di Kapuk Muara
KPU Temui Wali Kota Makassar Bahas Sinergi Program Pemutakhiran Data dan Pendidikan Pemilih
Update Banjir Tangerang: 32 Titik Tergenang, Kapolres Pastikan Keamanan Rumah Kosong Pengungsi
Pulihkan Akses Air Bersih, Mobil Tangki PERUMDAM TKR Sasar Desa Terdampak Banjir di Tangerang
Kodim 0502/JU Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW Bersama Masyarakat di Tanjung Priok
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 21:11 WITA

Pangan sebagai Senjata Diplomasi: Mengulas Strategi Geopolitik Negara Kepulauan

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:13 WITA

Pastikan Penanganan Banjir Berjalan Optimal, Kapolres Metro Tangerang Kota Kunjungi Sejumlah Posko Pengungsian

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:46 WITA

Panius Kogoya Siap Perluas Sayap DPC BMP RI Hingga ke Distrik Terjauh di Mimika

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:54 WITA

Kodim 0502/Jakarta Utara Hadir Bantu Warga Terdampak Banjir di Kapuk Muara

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:41 WITA

KPU Temui Wali Kota Makassar Bahas Sinergi Program Pemutakhiran Data dan Pendidikan Pemilih

Jumat, 23 Januari 2026 - 08:25 WITA

Update Banjir Tangerang: 32 Titik Tergenang, Kapolres Pastikan Keamanan Rumah Kosong Pengungsi

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:41 WITA

Pulihkan Akses Air Bersih, Mobil Tangki PERUMDAM TKR Sasar Desa Terdampak Banjir di Tangerang

Rabu, 21 Januari 2026 - 15:26 WITA

Kodim 0502/JU Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW Bersama Masyarakat di Tanjung Priok

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026

Sabtu, 24 Jan 2026 - 16:05 WITA