Breaking News

Radio Player

Loading...

Unit Turjawali 633 Polrestabes Makassar Amankan Pemuda Membawa Busur Panah Menjelang Nataru

Rabu, 25 Desember 2024

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Makassar, DNID.co.id – Patroli Perintis Presisi Unit Turjawali 633 Satuan Samapta Polrestabes Makassar melaksanakan patroli rutin di wilayah hukum Polrestabes Makassar pada Selasa (24/12/2024).

Patroli yang dimulai pukul 21.30 WITA tersebut bertujuan untuk menciptakan situasi aman dan kondusif di tengah masyarakat menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Patroli dilakukan di berbagai titik rawan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), di antaranya Jl. Metro Tanjung Bunga, Kawasan CPI, Jl. Penghibur, Jl. Ahmad Yani, Jl. Bulusaraung, Jl. Andalas, Jl. Veteran Utara, Jl. Veteran Selatan, Jl. Sultan Alauddin, Jl. A.P. Pettarani, Jl. Gunung Bawakaraeng, Jl. Gunung Latimojong, dan Jl. Tinggi Mae dan lainnya.

ads

Aipda Herman yang memimpin patrol mengatakan, sasaran utama dalam patroli ini meliputi, Tindak pidana pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu patroli yang dilakukan mencegah Balap liar, Perkelahian kelompok Tindak kriminal lainnya.

Tim Patroli Unit Turjawali 633 berhasil mengamankan dua pemuda membawa busur panah, keduanya berboncengan menggunakan sepeda motor di Jl. Veteran Utara, sempat mencoba melarikan diri ketika melihat petugas, namun berhasil dihentikan.

“Setelah dilakukan penggeledahan, ditemukan senjata tajam berupa dua anak panah (busur) dan satu pelontar,” kata Aipda Herman.

Kedua pemuda beserta barang bukti langsung diserahkan kepada Tim Opsnal Polsek Bontoala untuk proses hukum lebih lanjut.

Aipda Herman menuturkan, selain melakukan tindakan tegas, patroli ini juga memberikan himbauan kepada masyarakat, untuk mengingatkan pengendara untuk menggunakan helm dan mematuhi aturan lalu lintas.

“Kami juga mengimbau para pemuda yang masih berkumpul hingga larut malam untuk segera kembali ke rumah masing-masing dan melakukan pengawasan di titik-titik rawan balap liar dan tindak kriminalitas,” ujar Aipda Herman.

Patroli yang berlangsung hingga larut malam berjalan aman dan terkendali dan situasi di sepanjang rute yang dilalui tetap kondusif.

Patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif Polrestabes Makassar untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, terutama menjelang Natal dan Tahun Baru.

Penulis : Renaldy Pratama

Editor : Abdi M Said

Sumber Berita : Redaksi Sulawesi Selatan

Berita Terkait

Konflik di Perbatasan Layang dan Lembo Memasuki Babak Baru.
Datangi Sudin Pendidikan Keluarga EH Siswa SD Penabur Paparkan Kronologi Sebenarnya
BBWS Pompengan Jeneberang Klarifikasi Pelaksanaan Proyek Tanggul di Lamalaka Bantaeng
Polda Sulsel Gelar “Minggu Kasih”, Jalin Sinergi dengan Masyarakat di Makassar
Jumat Curhat Rutin Kapolda Sulsel Pererat Kemitraan dengan Masyarakat Biringkanaya
Drama Kanal Makassar : Pria Bertato Coba Kabur Bawa Sabu Endingnya Ditangkap Polisi
2 Pria korban Patah Tulang Usai di Keroyok, Keluarga Kecewa Penanganan Lamban Polres Jeneponto
Ketua Umum PP Pemuda Hidayatullah Sebut Gugatan Mentan ke Tempo Sebagai Uji Akuntabilitas Publik
Berita ini 50 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 14:42 WITA

Konflik di Perbatasan Layang dan Lembo Memasuki Babak Baru.

Sabtu, 8 November 2025 - 13:30 WITA

Datangi Sudin Pendidikan Keluarga EH Siswa SD Penabur Paparkan Kronologi Sebenarnya

Sabtu, 8 November 2025 - 13:15 WITA

BBWS Pompengan Jeneberang Klarifikasi Pelaksanaan Proyek Tanggul di Lamalaka Bantaeng

Sabtu, 8 November 2025 - 02:21 WITA

Jumat Curhat Rutin Kapolda Sulsel Pererat Kemitraan dengan Masyarakat Biringkanaya

Sabtu, 8 November 2025 - 00:54 WITA

Drama Kanal Makassar : Pria Bertato Coba Kabur Bawa Sabu Endingnya Ditangkap Polisi

Jumat, 7 November 2025 - 19:17 WITA

2 Pria korban Patah Tulang Usai di Keroyok, Keluarga Kecewa Penanganan Lamban Polres Jeneponto

Kamis, 6 November 2025 - 20:50 WITA

Ketua Umum PP Pemuda Hidayatullah Sebut Gugatan Mentan ke Tempo Sebagai Uji Akuntabilitas Publik

Kamis, 6 November 2025 - 19:39 WITA

Warga Semakin Resah Tawuran Tiap Hari di Tallo: Anak Dititipkan, Keluarga Sakit Jantung

Berita Terbaru

Kriminal Hukum

Konflik di Perbatasan Layang dan Lembo Memasuki Babak Baru.

Sabtu, 8 Nov 2025 - 14:42 WITA