Breaking News

Radio Player

Loading...

Berlari Bersama Warga, Walikota  Serukan Gaya Hidup Sehat di Kalla Run 2025 Makassar

Minggu, 19 Oktober 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Makassar,DNID.co.id — Momentum HUT ke-73 KALLA, Kalla Youth Fest (KYF) dan Kalla run 2025 sukses digelar di Makassar, Sabtu-Minggu, 18-19 Oktober 2025.

Event tahunan ini bagian langkah strategis KALLA menggaungkan gerakan hidup sehat di Kota Makassar.

ads

Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, turut hadir melepas ribuan pelari dan meramaikan Kalla Run 2025 yang digelar di depan Mall Ratu Indah, Jalan Dr. Ratulangi, Minggu (19/10/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia didampingi Finance & Legal Drector KALLA Imelda Jusuf Kalla serta Marketing, Strategy & Digitalization KALLA Zumadi SM Anwar.

Ada pula People & Culture Director KALLA Disa Rizky Novianty dan aktris Nirina Zubir

Ajang olahraga tahunan ini diikuti ribuan peserta dari berbagai kalangan, mulai dari komunitas lari, pelajar, hingga masyarakat umum, dengan total peserta mencapai 3.000 orang.

Bukan hanya hadir melepas peserta di garis start, Munafri juga ikut ambil bagian dalam kategori 10 kilometer. Dengan mengenakan jersey resmi Kalla Run 2025, ia berlari dari garis start hingga finis, menyatu bersama ribuan pelari lain.

Sementara itu, kategori 5 kilometer juga berlangsung meriah dengan diikuti lebih dari 1.300 peserta. Langkah Munafri yang penuh semangat di bawah langit cerah Minggu pagi menjadi simbol konsistensi untuk menjadikan olahraga sebagai gaya hidup sehat.

Ia menilai kegiatan lari tidak hanya bermanfaat menjaga kebugaran, tetapi juga menjadi ruang mempererat interaksi sosial dan menumbuhkan kebersamaan.

“Setelah sekian lama, akhirnya kita lari lagi 10K di Kalla Run. Luar biasa antusiasme semua runners Makassar, rute yang sangat baik, cuaca yang mendukung,” ujarnya.

Kehadiran orang nomor satu di Makassar ini pun menambah semarak acara. Banyak peserta tampak antusias menyambut, bahkan berebut untuk bisa menyapa langsung dan berfoto bersama Wali Kota.

Event lari ini sendiri menjadi bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-73 Kalla Group. Selain untuk memeriahkan ulang tahun perusahaan, kegiatan ini juga mengusung pesan pentingnya membangun pola hidup sehat dan semangat sportivitas di tengah masyarakat.

Simpan Gambar:

Editor : Kingzhie

Sumber Berita : Pemkot Makassar

Berita Terkait

Menang Mental di Final, Atlet Boccia Handayani Berhasil Raih Medali Emas ASEAN Para Games 2025 Thailand
Buka Kesempatan Bagi Kalangan Profesional, Kemenpora Janjikan Proses Seleksi Deputi Berjalan Transparan dan Obyektif
Kesuksesan Luar Biasa! Kontingen Indonesia Sumbang 21 Medali Emas di Hari Kedua ASEAN Para Games 2025 Thailand
Tim Para Renang Indonesia Tampil Gemilang,Raih Medali Emas di ASEAN Para Games 2025 Thailand
Wali Kota Tegaskan Komitmen Lestarikan Pencak Silat di Makassar
Bank Sulselbar FC U-10 Harus Mengakui Keunggulan Syamsul 08 Soccer School di Pertandingan Perdana ” MAKASSAR SUPER CUP 2026″
Aksi Nekat Panglima LAJ dan Anak: Terobos Lapangan dan Teriaki Wasit di Stadion BJ Habibie
Breaking News: Ruben Amorim Resmi Dipecat Manchester United
Berita ini 24 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:35 WITA

Menang Mental di Final, Atlet Boccia Handayani Berhasil Raih Medali Emas ASEAN Para Games 2025 Thailand

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:27 WITA

Buka Kesempatan Bagi Kalangan Profesional, Kemenpora Janjikan Proses Seleksi Deputi Berjalan Transparan dan Obyektif

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:13 WITA

Kesuksesan Luar Biasa! Kontingen Indonesia Sumbang 21 Medali Emas di Hari Kedua ASEAN Para Games 2025 Thailand

Kamis, 22 Januari 2026 - 14:17 WITA

Tim Para Renang Indonesia Tampil Gemilang,Raih Medali Emas di ASEAN Para Games 2025 Thailand

Senin, 19 Januari 2026 - 15:35 WITA

Wali Kota Tegaskan Komitmen Lestarikan Pencak Silat di Makassar

Kamis, 15 Januari 2026 - 10:22 WITA

Bank Sulselbar FC U-10 Harus Mengakui Keunggulan Syamsul 08 Soccer School di Pertandingan Perdana ” MAKASSAR SUPER CUP 2026″

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:38 WITA

Aksi Nekat Panglima LAJ dan Anak: Terobos Lapangan dan Teriaki Wasit di Stadion BJ Habibie

Senin, 5 Januari 2026 - 21:06 WITA

Breaking News: Ruben Amorim Resmi Dipecat Manchester United

Berita Terbaru

Kriminal Hukum

Nekat Bawa Senjata Tajam Dini Hari, Dua Pengendara Motor Diciduk Polisi

Senin, 26 Jan 2026 - 14:35 WITA

Sosial Politik

KNTI dan Pemerintah Bersinergi, Indonesia Emas 2045 Menanti!

Senin, 26 Jan 2026 - 13:52 WITA

Kriminal Hukum

Parah, Diduga Oknum Polisi di Makassar Jadi Penadah Mobil Bodong

Senin, 26 Jan 2026 - 13:48 WITA