Breaking News

Radio Player

Loading...

Indonesia Masters 2025 Pastikan Punya Juara Baru di Ganda Putra

Senin, 20 Januari 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Jakarta, DNID.co.id – (19/01/2025). Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, juara dua edisi terakhir, sudah tidak lagi bersama. Mereka kini bersiap menjalani turnamen itu dengan pasangan barunya.
Leo dan Daniel sudah dipisah sejak Juli 2024. Keputusan itu diambil sebagai bentuk penyegaran. Kini Leo berpasangan dengan Bagas Maulana. Sedangkan Daniel bersama Muhammad Shohibul Fikri.

Dari proses perombakan itu, Leo/Bagas berhasil mempersembahkan gelar juara di Korea Open 2024. Sedangkan hasil terbaik Daniel/Fikri adalah mencapai semifinal di Japan Open, Korea Open, dan China Open.

Dengan Indonesia Masters 2025 di depan mata, Leo/Daniel sejatinya tercatat sebagai juara bertahan ganda putra. Mereka menjadi juara di turnamen level 500 itu pada tahun 2023 dan 2024.

ads

Gelar itu kini dipastikan tidak lagi bisa mereka pertahankan. Tapi Leo dan Daniel tetap punya tekad tersendiri: berhadapan di partai final Istora GBK.
“Kami punya kenangan indah di Istora terutama saat Indonesia Masters. Nanti kembali bermain di sana dengan pasangan baru, akan ada rasa yang berbeda juga pastinya,” kata Leo seperti dikutip dalam sosial media resmi PBSI.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami belum tahu rasanya bagaimana, sekarang sih masih biasa saja. Mungkin nanti pas sudah masuk Istora baru terasa kenangannya. Tapi kami tidak mau berpikir tentang itu, kami mau fokus memberikan yang terbaik dengan pasangan kami yang sekarang,” Daniel menimpali.

Dari hasil undian Indonesia Open 2025, Leo/Bagas dan Daniel/Fikri berada di bagan berbeda yakni atas dan bawah. Dengan demikian, satu-satunya potensi mereka bertemu hanya di partai final. Tentu saja itu dengan catatan kedua pasangan tersebut mampu mengalahkan lawan-lawannya di empat babak sebelumnya.

“Pastinya kami ingin naik podium tertinggi tapi kami tahu itu tidak mudah. Kami harus benar-benar berjuang dan fokus satu pertandingan demi satu pertandingan. Semoga saya dan Fikri bisa bertemu dengan Leo/Bagas di laga final,” Daniel mengharapkan.

Simpan Gambar:

Editor : Abdi M Said

Sumber Berita : Redaksi

Berita Terkait

Menang Mental di Final, Atlet Boccia Handayani Berhasil Raih Medali Emas ASEAN Para Games 2025 Thailand
Buka Kesempatan Bagi Kalangan Profesional, Kemenpora Janjikan Proses Seleksi Deputi Berjalan Transparan dan Obyektif
Kesuksesan Luar Biasa! Kontingen Indonesia Sumbang 21 Medali Emas di Hari Kedua ASEAN Para Games 2025 Thailand
Tim Para Renang Indonesia Tampil Gemilang,Raih Medali Emas di ASEAN Para Games 2025 Thailand
Wali Kota Tegaskan Komitmen Lestarikan Pencak Silat di Makassar
Bank Sulselbar FC U-10 Harus Mengakui Keunggulan Syamsul 08 Soccer School di Pertandingan Perdana ” MAKASSAR SUPER CUP 2026″
Aksi Nekat Panglima LAJ dan Anak: Terobos Lapangan dan Teriaki Wasit di Stadion BJ Habibie
Breaking News: Ruben Amorim Resmi Dipecat Manchester United
Berita ini 57 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:35 WITA

Menang Mental di Final, Atlet Boccia Handayani Berhasil Raih Medali Emas ASEAN Para Games 2025 Thailand

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:27 WITA

Buka Kesempatan Bagi Kalangan Profesional, Kemenpora Janjikan Proses Seleksi Deputi Berjalan Transparan dan Obyektif

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:13 WITA

Kesuksesan Luar Biasa! Kontingen Indonesia Sumbang 21 Medali Emas di Hari Kedua ASEAN Para Games 2025 Thailand

Kamis, 22 Januari 2026 - 14:17 WITA

Tim Para Renang Indonesia Tampil Gemilang,Raih Medali Emas di ASEAN Para Games 2025 Thailand

Senin, 19 Januari 2026 - 15:35 WITA

Wali Kota Tegaskan Komitmen Lestarikan Pencak Silat di Makassar

Kamis, 15 Januari 2026 - 10:22 WITA

Bank Sulselbar FC U-10 Harus Mengakui Keunggulan Syamsul 08 Soccer School di Pertandingan Perdana ” MAKASSAR SUPER CUP 2026″

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:38 WITA

Aksi Nekat Panglima LAJ dan Anak: Terobos Lapangan dan Teriaki Wasit di Stadion BJ Habibie

Senin, 5 Januari 2026 - 21:06 WITA

Breaking News: Ruben Amorim Resmi Dipecat Manchester United

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026

Sabtu, 24 Jan 2026 - 16:05 WITA