Breaking News

Radio Player

Loading...

Wakil Bupati Gowa Buka Penataran Guru Mengaji BKPRMI Bontomarannu

Minggu, 5 Oktober 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Gowa,DNID.co.id -Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin, membuka kegiatan Penataran Guru Mengaji yang diselenggarakan Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) BKPRMI Bontomarannu yang berlangsung di Aula Kantor Desa Pakatto, Kecamatan Bontomarannu, Sabtu (4/10/2025).

Dalam sambutannya, Darmawangsyah menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan kegiatan yang dinilainya sangat bermanfaat dalam meningkatkan kapasitas guru mengaji, sekaligus mempererat silaturahmi antar sesama pegiat dakwah di tingkat desa.

ads

“Ini patut kita syukuri karena kegiatan ini mempertemukan kita dalam suasana ukhuwah dan pembinaan. Penataran ini juga menjadi momentum penting dalam meningkatkan kompetensi guru mengaji guna mencetak generasi Qurani yang unggul,” ujar Ketua Dewan Pembina BKPRMI Kabupaten Gowa ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia juga menyebut bahwa kegiatan ini menjadi penataran terakhir di masa kepemimpinan Kaharuddin Lallo sebagai Ketua DPK BKPRMI Bontomarannu.

Selain membuka kegiatan, pria yang akrab disapa DM ini juga meninjau langsung pelaksanaan penataran serta berdialog dengan para peserta. Ia menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung kegiatan keagamaan, khususnya pengembangan guru mengaji.

“Pemerintah Kabupaten Gowa hadir memberikan dukungan. Sudah ada di sini Pak Camat Bontomarannu, juga Pak Kepala Desa sebagai tuan rumah. Ini menunjukkan bahwa pemerintah senantiasa memberi perhatian terhadap kegiatan-kegiatan BKPRMI, khususnya kepada para guru mengaji,” jelasnya.

Di akhir sambutannya, Darmawangsyah berharap agar kegiatan penataran ini dapat terus dilanjutkan dan memberi dampak nyata dalam peningkatan kualitas pembelajaran Al-Qur’an di masyarakat.

“Saya ucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya kegiatan ini. Semoga penataran ini mampu meningkatkan kapasitas para guru mengaji dan melahirkan generasi Qurani yang berkualitas,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua DPK BKPRMI Bontomarannu, Kaharuddin Lallo, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas kehadiran dan perhatian Pemerintah Kabupaten Gowa terhadap kegiatan yang digagas pihaknya.

“Alhamdulillah, pemerintah begitu peduli. Hampir 70 persen kegiatan kami dilaksanakan di Pakatto dan tidak sekalipun ditolak. Justru selalu difasilitasi oleh Pak Kepala Desa,” ujar Kaharuddin.

Ia juga menyebut kehadiran Wakil Bupati, Camat dan Kepala Desa dalam acara ini sebagai bentuk dukungan nyata pemerintah terhadap program peningkatan kapasitas guru mengaji di tingkat kecamatan.

Editor : Kingzhie

Sumber Berita : Pemkab Gowa

Berita Terkait

Dorong Penguatan Moral dan Moderasi Beragama untuk Generasi Muda di Era Media Sosial, Bupati Torut Frederik Bilang Ini
Oka Pamit, Mikel Ambil Alih Kendali SAR Pangkalpinang
Ayah Tiri Mengamuk, Pisau Berkarat Tertancap Perut
Momentum HUT PGRI ke-80, Bupati  Bulukumba Luncurkan Koperasi Lentera Merah Putih
Momentum HUT PGRI ke-80, Bupati  Bulukumba Luncurkan Koperasi Lentera Merah Putih
Yossie Group Foundation dan TP PKK Padang Pariaman Bersinergi Bantu Korban Banjir
Cegah Dampak Cuaca Ekstrem, Gubernur Sulsel Minta Semua Pihak Perkuat Mitigasi Dini
BPBD Sulsel Gelar Apel Kesiapsiagaan Hadapi Bencana Hidrometeorologi Akhir Tahun
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 05:55 WITA

Dorong Penguatan Moral dan Moderasi Beragama untuk Generasi Muda di Era Media Sosial, Bupati Torut Frederik Bilang Ini

Kamis, 27 November 2025 - 08:42 WITA

Oka Pamit, Mikel Ambil Alih Kendali SAR Pangkalpinang

Kamis, 27 November 2025 - 08:25 WITA

Ayah Tiri Mengamuk, Pisau Berkarat Tertancap Perut

Kamis, 27 November 2025 - 01:09 WITA

Momentum HUT PGRI ke-80, Bupati  Bulukumba Luncurkan Koperasi Lentera Merah Putih

Kamis, 27 November 2025 - 01:03 WITA

Momentum HUT PGRI ke-80, Bupati  Bulukumba Luncurkan Koperasi Lentera Merah Putih

Rabu, 26 November 2025 - 04:57 WITA

Yossie Group Foundation dan TP PKK Padang Pariaman Bersinergi Bantu Korban Banjir

Rabu, 26 November 2025 - 04:22 WITA

Cegah Dampak Cuaca Ekstrem, Gubernur Sulsel Minta Semua Pihak Perkuat Mitigasi Dini

Rabu, 26 November 2025 - 04:17 WITA

BPBD Sulsel Gelar Apel Kesiapsiagaan Hadapi Bencana Hidrometeorologi Akhir Tahun

Berita Terbaru

Pertanian

Gowa Target Jadi Lumbung Pangan Mandiri Sulawesi Selatan

Jumat, 28 Nov 2025 - 20:55 WITA

Kriminal Hukum

Balita Nyaris Dibuang ke Kanal Berhasil Diselamatkan Polisi

Jumat, 28 Nov 2025 - 18:43 WITA