Melawi DNID Kalbar-Forum Pemuda Dayak (FOPAD) Kabupaten Melawi secara swadaya dan gotong royong menambal jalan berlobang ruas jalan nasional tepatnya jalan Nanga Pinoh- Kota Baru saat ini kondisinya sangat memperhatikan, kupak- kapik di beberapa titik.
Sebab, selama ini banyak pengendara, khususnya sepeda motor sering mengalami kecelakaan di lokasi tersebut.
Ketua FOPAD Kabupaten Melawi, Saleh mengatakan, bersama-sama anggota melakukan gotong royong untuk menambal jalan rusak di ruas jalan nasional. Sehingga jalan tersebut bisa dilewati pengendara dengan nyaman, meski tidak seperti jalan aspal yang mulus,”ujarnya, saat ditemui dilokasi, Senin (10/04).
“Lubang di ruas jalan Nanga Pinoh- Kota Baru saat ini sangat banyak ditemui. Kondisi tersebut sangat mengancam pengendara karena rawan terjadi kecelakaan lalu lintas.
Saleh juga berharap, pemerintah dapat cepat dan tanggap untuk perbaikannya, sehingga jangan dibiarkan berlama lama sampai banyak memakan korban.
Hingga berita ini diturunkan dari pihak Balai Pelaksana Jalan Nasional Kalimantan Barat belum bisa dimintai keterangan terkait kondisi jalan yang rusak dan berlobang di beberapa titik.