Breaking News

Radio Player

Loading...

Menebar Kasih Sayang Antar Umat Beragama, Bantaeng Mantapkan Langkah Menuju Daerah Religius

Kamis, 14 Agustus 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Bantaeng, DNID.co.id – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng, H. Muhammad Ahmad Jailani, S.Ag., MA, memberikan arahan dalam Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama Tingkat Kabupaten Bantaeng Tahun 2025 yang digelar di Aula Kantor Kemenag Bantaeng, Kamis (14/8/2025).

Kegiatan yang mengusung tema “Menebar Kasih Sayang Antar Umat Beragama untuk Bantaeng Bangkit, Maju, dan Religius” ini dihadiri Kepala Kesbangpol Faisal, S.STP, M.Si, Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubbag TU) Kemenag Bantaeng Sopyan Yasri, S.Ag., M.Sos.I, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) H. Abd. Haliq, S.Pd.I., M.Pd.I, para pengurus FKUB, tokoh agama, dan perwakilan ormas keagamaan.

Ketua FKUB, H. Abd. Haliq, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kerukunan umat beragama di Kabupaten Bantaeng selama ini terjaga dengan baik. “Alhamdulillah, kerukunan di Bantaeng ini sudah terjaga. Semoga ke depannya tetap harmonis, damai, dan tanpa konflik,” ujarnya.
Sementara itu, Kasubbag TU memaparkan Surat Keputusan tentang pembentukan pengurus FKUB tahun 2025, di mana H. Abd. Haliq resmi diamanahkan sebagai Ketua FKUB Bantaeng.

ads

Selain itu, Kepala Kesbangpol Bantaeng menyampaikan agar jika ada turbulensi mari sama-sama selesaikan dengan cara dialog. Dan berharap FKUB bisa memberikan nuansa kebersamaan dan moderasi beragama dapat tetap terwujud di Bantaeng.
Dalam arahannya, Kakan Kemenag Bantaeng mengajak seluruh umat beragama untuk bersyukur atas kondisi Bantaeng yang damai. “Kita patut bangga karena kerukunan umat beragama di Bantaeng menjadi salah satu yang terbaik dan terjaga. Jika ada potensi gangguan, mari kita diskusikan, dan Kemenag siap menjadi solusi,” tegasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia juga menegaskan pentingnya menjaga situasi kondusif demi mendukung program kerja pemerintah daerah, khususnya visi Bupati Bantaeng dalam mewujudkan daerah yang religius. “Kami berharap tokoh agama — baik kiai, pendeta, maupun pemuka agama lainnya — mampu menjadi garda terdepan menjaga kerukunan di Bantaeng,” tambahnya.

Di akhir arahannya, Kakan Kemenag Bantaeng mengajak seluruh tokoh agama, pengurus FKUB, dan ormas keagamaan untuk berpartisipasi dalam pawai kerukunan serta berbagai lomba dalam rangka memeriahkan HUT ke-80 Republik Indonesia tingkat Kemenag Bantaeng yang akan digelar pada Sabtu, 16 Agustus 2025.

Simpan Gambar:

Editor : Kingzhie

Sumber Berita : Rilis

Berita Terkait

Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026
Pastikan Kesiapan Program MBG,Kapolsek Biringkanaya dan Lurah Paccerakkang Testi Food SPPG Nusantara 008
Usai Viral Pemberitaan Dugaan STNK Palsu di Samsat Makassar, Oknum EQ: Saya akan Lawan Media
Biddokkes Polda Sulsel Serahkan 7 Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 kepada Keluarga
Doa Bersama Tutup Operasi SAR Pesawat ATR di Sulsel, Kepala Basarnas: Ini Tugas Kemanusiaan
Seluruh Penumpang Ditemukan, Tujuh Jenazah Korban Pesawat ATR Diserahkan Basarnas ke DVI Polri
Pemkot Makassar Revitalisasi Tiga Terminal, Siapkan Transportasi Terintegrasi dan Ekonomi Warga
Melalui Pakta Integritas, Polda Sulteng Tegaskan Komitmen Rekrutmen Bersih pada Seleksi SIPSS 2026
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:05 WITA

Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:00 WITA

Pastikan Kesiapan Program MBG,Kapolsek Biringkanaya dan Lurah Paccerakkang Testi Food SPPG Nusantara 008

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:39 WITA

Usai Viral Pemberitaan Dugaan STNK Palsu di Samsat Makassar, Oknum EQ: Saya akan Lawan Media

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:15 WITA

Biddokkes Polda Sulsel Serahkan 7 Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 kepada Keluarga

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:10 WITA

Doa Bersama Tutup Operasi SAR Pesawat ATR di Sulsel, Kepala Basarnas: Ini Tugas Kemanusiaan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 11:56 WITA

Seluruh Penumpang Ditemukan, Tujuh Jenazah Korban Pesawat ATR Diserahkan Basarnas ke DVI Polri

Sabtu, 24 Januari 2026 - 11:52 WITA

Pemkot Makassar Revitalisasi Tiga Terminal, Siapkan Transportasi Terintegrasi dan Ekonomi Warga

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:46 WITA

Melalui Pakta Integritas, Polda Sulteng Tegaskan Komitmen Rekrutmen Bersih pada Seleksi SIPSS 2026

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Presiden Prabowo Siap Hadir di HPN 2026

Sabtu, 24 Jan 2026 - 16:05 WITA