Dnid.co.id, Makassar – Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan terasa di Kantor PLN Icon Plus SBU Regional Sulawesi dan Indonesia Bagian Timur, Makassar, Sulawesi Selatan.
Seluruh pegawai berkumpul dalam momen Halalbihalal, mempererat silaturahmi sekaligus mengobarkan semangat baru dengan mengusung tema “Dengan Hati yang Suci, Semangat Raih Prestasi Semakin Tinggi”.
Acara diisi dengan tausiyah inspiratif dari Ustadz Dr. H. M. Irham A. Muin, M.Th.I., yang mengangkat tema “Menjadi Pemenang Sejati dengan Hati Yang Suci”.

Dalam tausiyahnya, Ustadz Irham mengingatkan pentingnya menjaga keikhlasan dan integritas dalam setiap langkah kehidupan, termasuk di dunia kerja.
“Hati yang suci adalah cerminan iman yang kokoh. Dengan menjaga keikhlasan dan taqwa kepada Allah, kita akan meraih kemenangan hakiki tidak hanya di dunia, tetapi juga di akhirat,” ujarnya, menyentuh hati para pegawai.
Suasana keakraban semakin terasa ketika seluruh pegawai saling bersalaman, saling memaafkan, dan berbagi senyuman.
Momen ini memperkuat ikatan kebersamaan sekaligus menjadi pengingat nilai-nilai Idulfitri yang penuh makna.
General Manager PLN Icon Plus SBU Regional Sulawesi dan Indonesia Timur, Rizky Ardiana Bayuwerty, menyampaikan bahwa halalbihalal ini menjadi momentum memperbarui semangat dan komitmen dalam memberikan layanan terbaik kepada pelanggan.
“Dengan hati yang kembali suci setelah menjalani Ramadhan, kami ingin terus menghadirkan inovasi dan pelayanan terbaik bagi masyarakat, khususnya di wilayah Sulawesi dan Indonesia Timur. Semangat ini akan menjadi modal utama kami untuk terus tumbuh, berprestasi, dan memberikan kontribusi nyata bagi bangsa,” cetusnya.
Tidak hanya di Makassar, kegiatan Halalbihalal ini juga berlangsung serentak di Kantor Pusat PLN Icon Plus dan seluruh Kantor Regional se-Indonesia.
Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, dalam sambutannya menegaskan pentingnya menjaga semangat kebersamaan sebagai pondasi yang kokoh dalam meningkatkan kolaborasi sehingga dapat mencapai target dan prestasi.
Acara ini menjadi bentuk komitmen PLN Icon Plus untuk terus membangun tim yang solid dan berprestasi. Dengan mengusung semangat hati yang suci, PLN Icon Plus SBU Sulawesi dan Indonesia Timur siap melangkah lebih jauh, menjadi pemenang dalam memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan bangsa.
Penulis : Redaksi
Editor : Redaksi