Breaking News

Kapolda Sulawesi Membuka Sekaligus Jadi Narasumber Bimtek Program Makan Siang Gratis

Jumat, 27 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makassar, DNID.co.id – Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si., membuka sekaligus menjadi narasumber dalam acara Bimbingan Teknis (Bimtek) Pelaksanaan Program Makan Siang Gratis yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) di Hotel Almadera, Kota Makassar, Jumat (27/12/24).

Acara ini dihadiri oleh, Kadis PMD Provinsi Sulsel, Karo SDM Polda Sulsel, Dirintelkam Polda Sulsel, Dirreskrimsus Polda Sulsel, Kabid Humas Polda Sulsel, Kabid Propam Polda Sulsel, Ketua APDESI Provinsi Sulsel, serta para Ketua APDESI Kabupaten se-Sulawesi Selatan.

Dalam sambutannya, Kapolda Sulsel menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan program ini yang sejalan dengan visi Presiden RI dalam mendukung ketahanan pangan dan program makan siang gratis untuk anak-anak, guna mempersiapkan generasi emas menuju Indonesia Emas 2045.

ads

Kapolda menekankan pentingnya memastikan anak-anak mendapat gizi yang baik melalui makanan sehat. Dalam rangka mendukung program ini, Kapolda menginstruksikan agar Bhabinkamtibmas di setiap desa aktif berkoordinasi dengan kepala desa untuk melaksanakan program ketahanan pangan. Salah satu inisiatifnya adalah memanfaatkan lahan desa untuk menanam jagung, cabai, terong, tomat, dan bahan pangan lainnya yang sesuai dengan kondisi tanah setempat.

“Polri, khususnya Bhabinkamtibmas, akan menjadi penggerak di tingkat desa untuk mengarahkan kepala desa dan masyarakat memanfaatkan pekarangan sebagai sumber ketahanan pangan,” ungkap Kapolda.

Lebih lanjut, beliau menjelaskan rencana pelaksanaan program 1 hektar jagung per desa, di mana hasilnya akan dikelola dengan pembagian 40% untuk petani, 20% sebagai modal, dan 40% untuk mendukung program makanan siang bergizi gratis di desa.

Kapolda Sulsel juga menegaskan bahwa Polri, melalui Polda Sulsel dan Reskrimsus, akan mengawasi penyaluran dana desa untuk memastikan tidak ada penyalahgunaan. Jika terjadi indikasi penyelewengan, pihaknya akan melakukan proses hukum dan mengembalikan dana yang tidak tepat sasaran.

“Kami ingin kepala desa menjadi penggerak masyarakat dalam menurunkan angka stunting, menciptakan generasi muda yang sehat, dan mewujudkan sinergi antara pemerintah desa dan Polri untuk menjadikan desa lebih makmur dan aman,” tambah Kapolda.

Setelah memberikan arahan, Kapolda dan rombongan melanjutkan kegiatan dengan meninjau langsung pelaksanaan Program Makan Siang Gratis di SMPN 1 Makassar, yang menjadi bagian dari upaya meningkatkan gizi anak-anak di wilayah tersebut.

Bikin Website Murah

Editor : Abdi M Said

Sumber Berita : Redaksi Sulsel

Berita Terkait

Kapolres Minta Anggota Baru Saka Bhayangkara Bersikap Mandiri dan Bertanggungjawab
Musda KKLR Parepare Sukses, Hasbi Syamsu Ali: Kepemimpinan Itu Soal Karakter dan Sinergi
Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kunker Kasal di Takalar
Pangdam XIV/Hasanuddin Sambut Kunjungan Kerja Kasal di Makassar
Senin Besok, KAHMI Makassar Gelar Halalbihalal Hadirkan Wakil Ketua DPD RI Tamsil Linrung
Agendakan Goro Akbar di Batang Ulakan, Bupati JKA: Saya Bangga Menjadi Bagian Dari Gotong Royong Ini
Antisipasi Banjir di Sepanjang Batang Ulakan Bupati Padang Pariaman Adakan Goro Akbar
Bupati Meriahkan Hari Jadi Jeneponto ke-162, Xplore Butta Turatea IOF Resmi Dibuka
Berita ini 129 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 20:41 WITA

Kapolres Minta Anggota Baru Saka Bhayangkara Bersikap Mandiri dan Bertanggungjawab

Minggu, 20 April 2025 - 20:31 WITA

Musda KKLR Parepare Sukses, Hasbi Syamsu Ali: Kepemimpinan Itu Soal Karakter dan Sinergi

Minggu, 20 April 2025 - 08:59 WITA

Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kunker Kasal di Takalar

Minggu, 20 April 2025 - 08:54 WITA

Pangdam XIV/Hasanuddin Sambut Kunjungan Kerja Kasal di Makassar

Minggu, 20 April 2025 - 08:42 WITA

Senin Besok, KAHMI Makassar Gelar Halalbihalal Hadirkan Wakil Ketua DPD RI Tamsil Linrung

Minggu, 20 April 2025 - 00:14 WITA

Agendakan Goro Akbar di Batang Ulakan, Bupati JKA: Saya Bangga Menjadi Bagian Dari Gotong Royong Ini

Sabtu, 19 April 2025 - 23:49 WITA

Antisipasi Banjir di Sepanjang Batang Ulakan Bupati Padang Pariaman Adakan Goro Akbar

Sabtu, 19 April 2025 - 15:13 WITA

Bupati Meriahkan Hari Jadi Jeneponto ke-162, Xplore Butta Turatea IOF Resmi Dibuka

Berita Terbaru

Keagamaan

Luwu Utara Sukses Masuk 4 Besar STQH Tingkat Provinsi

Minggu, 20 Apr 2025 - 20:27 WITA

Kriminal Hukum

Polrestabes Makassar Gelar Razia Cipta Kondisi

Minggu, 20 Apr 2025 - 20:22 WITA